Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kisah Orang Terkaya: Eduardo Saverin, 'Mantan' Pendiri Facebook yang Ribut dengan Mark Zuckerberg

Kisah Orang Terkaya: Eduardo Saverin, 'Mantan' Pendiri Facebook yang Ribut dengan Mark Zuckerberg Kredit Foto: Reuters

Setelah itu, Sean Parker menggantikan posisi Eduardo Saverin dalam mencari dana untuk Facebook. Peter Thiel, investor lain yang berhubungan dengan Mark, mendorong Mark untuk memutuskan hubungannya dengan Saverin.

Untuk menghentikan Saverin, Zuckerberg membentuk perusahaan baru, Delaware Corporation, dan kemudian membagikan saham barunya kepada semua orang selain Saverin. Saverin pun harus menandatangani perjanjian yang menjadikan Mark sebagai satu-satunya direktur Facebook.

Dampak kasus itu pun terus berlanjut, Saverin sempat dikeluarkan dari daftar pendiri Facebook. Namun, ketika Saverin mendekat media, Faceook mengembalikan nama Eduardo di daftar pendiri bersama Mark, Dustin Moskovitz, dan dua lainnya.

Perjanjian di luar pengadilan antara Savrin dan Facebook mencegah Saverin untuk membocorkan informasi tentang Facebook ke media. Pada tahun 2010, Eduardo dan Aldo Alvarez, seorang reporter Meksiko, mendirikan Aporta, portal online untuk amal.

Pada 2015, Saverin mendirikan perusahaan modal ventura, B Capital, yang berinvestasi di Asia Tenggara dan India. Bersamaan dengan modal ventura ini, pada tahun 2016, dana miliknya menutup kesepakatan awal senilai lebih dari USD140 juta di Asia, termasuk USD30 juta dalam startup Ninja Van. Hari ini, Saverin berharta USD15,5 miliar (Rp223 triliun), berdasarkan Forbes.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: