Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

22 Ribu Pemilih Bakal Ikuti Pemilu Ikatan Alumni ITB

22 Ribu Pemilih Bakal Ikuti Pemilu Ikatan Alumni ITB ITB | Kredit Foto: Dok. ITB
Warta Ekonomi, Bandung -

Sekitar 22.732 alumni sudah tercatat sebagai Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang akan mengikuti pemilihan ketua umum (pemilu) Ikatan Alumni (IA) ITB periode 2021-2026 yang diikuti delapan kandidat.

Ketua Pemilu IA ITB, Mohamad Jeffry Giranza, menyebutkan  jumlah tersebut, 19.021 sudah teraktivasi dan sisanya masih berproses.

Semua proses pendaftaran DPT dilakukan secara online. Nantinya, pemilik suara pun akan memilih calon ketua umum dengan metode i-voting yang berbasis internet.Baca Juga: Cegah Penyebaran Covid-19, Kongres IA-ITB 2021 Digelar Daring

"Semua proses dilakukan secara online, pemilihan ketua umum juga menggunakan sistem i-voting. Semoga ini menjadi contoh bagi pelaksanaan kongres lainnya," kata Jeffry kepada wartawan di Bandung, Kamis (15/4/2021).

Dia memastikan pihaknya sudah memproses aspek legal IA ITB dengan melapor ke Kementerian Hukum dan HAM pada 13 April kemarin. "Kemenkumham memahami kondisi dan akan memberikan panduan untuk memperbaharui aspek legal IA ITB hingga selesainya kongres X dan pemilu sekarang," imbuhnya.

Dengan begitu, pihaknya tidak membenarkan adanya kegiatan lain yang mengatasnamakan IA ITB karena dilaksanakan secara tidak sah, termasuk kongres luar biasa di Hotel Savoy Homan, Bandung pada 10-11 April kemarin. 

"IItu tidak memiliki konsekuensi hukum apapun terhadap kepengurusan IA ITB, karena tidak sesuai dengan AD/ART IA ITB dan tidak melibatkan stakeholder di lingkungan IA ITB," tegasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: