Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PLN Apresiasi Ditjen Minerba dan 48 Pemasok Batu Bara Jaga Keandalan Listrik

PLN Apresiasi Ditjen Minerba dan 48 Pemasok Batu Bara Jaga Keandalan Listrik Kredit Foto: PLN
Warta Ekonomi, Jakarta -

PLN mengapresiasi dukungan pemerintah dan 48 mitra pemasok batu bara dalam penyediaan bahan bakar pembangkit demi menjaga keandalan pasokan listrik di Tanah Air. 

Dukungan tersebut ditandai dengan Penandatanganan Komitmen Pemenuhan Pasokan Batu Bara untuk Ketenagalistrikan Umum yang diselenggarakan di Bali, Jumat (18/6) kemarin. Kepastian pemenuhan batu bara sangat penting bagi PLN demi menjaga keberlanjutan dan keandalan pasokan listrik ke masyarakat. Baca Juga: PLN Raih Hibah 1,2 Juta Euro dari AFD untuk Bangun PLTA Masang II di Sumbar

“Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Dirjen Mineral dan Batubara Kementerian ESDM atas dukungannya untuk memastikan ketersediaan batu bara untuk PLN, serta kepada mitra pemasok yang memenuhi komitmennya dalam mengutamakan kepentingan pasokan batu bara dalam negeri," ungkap Direktur Utama PLN, Zulkifli Zaini, dalaml keterangannya, Sabtu (19/6/2021).

Zulkifli menyebutkan, sebanyak 48 mitra pemasok telah berkomitmen untuk memenuhi alokasi pasokan batu bara sesuai kontrak dan menambahkan alokasi sesuai kemampuan tambang. Bahkan, dari koordinasi telah diperoleh tambahan pasokan batu bara lebih dari 4,6 juta ton untuk periode Juli-Desember 2021. Baca Juga: PLN Angkat 3 Direksi Baru

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: