Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bukan Ekonomi, Miliarder Ray Dalio Lagi Ketakutan dengan Hal Ini!

Bukan Ekonomi, Miliarder Ray Dalio Lagi Ketakutan dengan Hal Ini! Kredit Foto: REUTERS/Brian Snyder

Sebelum era industri, peneliti menuliskan bahwa lautan justru melepaskan CO2 ke atmosfer. Tapi sekarang, karbon yang ditambahkan dapat mengubah kimia air laut, ini dapat menyebabkan pengasaman laut, menurunkan tingkat pH air dan menyebabkan cangkang serta kerangka beberapa organisme larut secara signifikan mengubah rantai makanan laut.

Itu hanya satu konsekuensi perubahan iklim dari banyak hal. Dalio juga merujuk pada peningkatan kebakaran hutan dan badai hebat di dunia baru-baru ini.

"Perubahan iklim adalah salah satu hal yang perlahan-lahan merayapi kita," katanya.

Dalio khawatir dampaknya akan menjadi lebih dahsyat di masa depan. Terlebih, baru-baru ini, sebuah studi baru yang diterbitkan dalam jurnal akademik Science mengatakan cuaca ekstrem kemungkinan akan meningkat dalam beberapa dekade mendatang.

Studi tersebut memproyeksikan bahwa anak-anak yang lahir pada tahun 2020 akan mengalami gelombang panas, kekeringan, gagal panen, kebakaran hutan, dan banjir dengan laju dua hingga tujuh kali lebih tinggi daripada orang yang lahir pada tahun 1960-an.

Dan bulan lalu, dalam sebuah laporan dari Panel Antarpemerintah tentang Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa, sekelompok ahli iklim memberi umat manusia untuk tersadar akan perubahan iklim. Mereka meminta agar umat manusia bersama-sama mengekang pemanasan global sebelum terlambat.

"Ini hampir seolah-olah manusia seperti penyakit di planet ini," kata Dalio. "Dan planet dan alam itu memiliki kekuatan tertinggi."

Tahun lalu, Bridgewater milik Dalio mulai menasihati klien tentang investasi sadar lingkungan dan mengumumkan rencana untuk membuka dua dana berkelanjutan pada tahun 2021.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: