Bandara Salakanagara yang berada di dalam Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung sudah bisa digunakan dan siap menerima tamu wisatawan melalui penerbangan udara.
Hal itu menyusul dua pesawat cessna tipe 172 dan 152 serta satu pesawat cessna tipe grand caravan berkapasitas delapan orang berhasil mendarat mulus di Bandara Salakanagara pada Sabtu (09/10) lalu.
Bandara Salakanagara sendiri merupakan bandara baru yang berada di Provinsi Banten selain Bandara Soekarno Hatta. Direktur Utama PT Banten West Java Tourism Development (BWJ), pengelola Tanjung Lesung Poernomo Siswoprasetijo mengatakan Bandara Salakanagara diperuntukkan hanya untuk penerbangan domestik melalui pesawat charter.
Ia pun berharap bertambahnya fasilitas berupa bandara ini bisa mengembangkan pariwisata di Tanjung Lesung "Harapannya, dengan hadirnya Bandara Salakanagara ini, berhasil meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Tanjung Lesung," terangnya usai uji coba.
Poernomo mengungkapkan Bandara Salakanagara memiliki panjang 800 meter dan lebar 16 meter, taxiway dan apron (area untuk pesawat parkir) dan hanggar yang sedang dalam proses pembangunan.
Tapi, diakui Poernomo, dengan fasilitas tersebut Bandara Salakanagara sudah cukup bisa digunakan dan menerima tamu wisatawan melalui penerbangan charter.
“Hal itu terbukti dari mulusnya pendaratan pesawat cessna tipe 172 dan 152 serta satu pesawat cessna tipe grand caravan dalam rangka kerja sama Tanjung Lesung dengan Indonesia Flying Club (IFC) di Bandara Salakanagara ini,”Ucapnya.
Poernomo juga menjelaskan bahwa Bandara Salakanagara telah siap menerima para wisatawan Tanjung Lesung melakukan joy flight dan menyaksikan panorama Gunung Krakatau dengan pesawat Cessna 152 & 172, atau penerbangan charter dari Bandara Pondok Cabe – Tanjung Lesung – Bandara Pondok Cabe dengan pesawat cessna tipe 172 atau 152 dan penerbangan charter dari Bandara Halim Perdanakusuma – Tanjung Lesung – Bandara Halim Perdanakusuma dengan pesawat Cessna Grand Caravan.
Untuk joy flight, Tanjung Lesung melalui Tanjung Lesung Beach Hotel & Resort telah membuat paket menginap dan joy flight dibanderol dengan harga terjangkau
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: