Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Akselerasi SDM Indonesia Kompeten, Kongres Nasional Indonesia Kompeten II 2021 Kembali Digelar

Akselerasi SDM Indonesia Kompeten, Kongres Nasional Indonesia Kompeten II 2021 Kembali Digelar Konferensi pers Kongres Nasional Indonesia Kompeten II 2021, di Jakarta, Selasa (19/10/2021). | Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pandemi global yang melanda awal tahun 2020 berdampak besar terhadap pertumbuhan ekonomi,  ketidakpastian pasar, perubahan perilaku pelanggan, cara bekerja terutama di lingkungan kantor, perubahan lapangan kerja serta lanskap bisnis di seluruh belahan dunia.

Salah satu yang menjadi perhatian para pengelola bisnis dan pimpinan organisasi manapun, dengan adanya pandemi global ini, adalah Human Capability atau keterampilan, kemampuan, kapasitas, dan atau kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) yang dituntut untuk menyesuaikan dengan perubahan yang sangat cepat dan terkadang sangat akseleratif, yang selanjutnya akan berkaitan erat dengan peluang penciptaan lapangan kerja, dan program kewirausahaan.

Persaingan tidak lagi hanya terjadi antar-perusahaan ataupun antar lini bisnis, namun terjadi antar-negara. Situasi seperti ini tidak pernah terpikirkan dan terbayangkan oleh para pelaku bisnis yang bergerak di sektor publik, khususnya. Hal inilah yang mendorong Gerakan Nasional Indonesia Kompeten (GNIK) mengangkat tema “Akselerasi Sumber Daya Manusia (SDM) Kompeten dalam Penciptaan Lapangan Kerja dan  Kewirausahaan menuju Indonesia Maju” dalam rangkaian acara Kongres Nasional  Indonesia Kompeten II. 

Baca Juga: Pembekalan Pendidikan yang Tepat Menghasilkan SDM Bangsa Berkualitas

Gerakan Nasional Indonesia Kompeten (GNIK), sebagai platform terbuka bagi siapa saja yang peduli, memiliki passion yang sama dan mengambil peran serta kontribusi nyata dalam program peningkatan kompetensi SDM di Indonesia, kali ini berkolaborasi dengan Universitas Gunadarma, yaitu Universitas Gunadarma Televisi (UGTV), melaksanakan Kongres Nasional  Indonesia Kompeten untuk kedua kalinya pada 28-29 Oktober 2021. Kongres Nasional Indonesia Kompeten yang pertama telah dilaksanakan pada tanggal 21 November 2018.

Kongres Nasional Indonesia Kompeten diselenggarakan secara offline serta melalui platform online yang pesertanya tersebar secara luas di seluruh Indonesia, berkoordinasi bersama dengan 44 Area Director GNIK, mewakili masing-masing daerah, mulai dari Banda Aceh hingga Merauke yang tersebar di seluruh provinsi di  Indonesia. Acara Kongres ini merupakan salah satu milestone strategis dalam gerakan percepatan peningkatan kompetensi SDM Indonesia dengan dampak yang eksponensial melalui perumusan gagasan/ kerangka besar, dan rencana aksi serta ide-ide inovatif dalam mencapai SDM Indonesia Unggul. 

Selaras dengan visi  Indonesia Maju, acara kongres ini turut mengundang Presiden RI Ir. H. Joko Widodo, serta melibatkan Staf Kepresidenan, Kemenko Perekonomian, Kementerian Ketenagakerjaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayan, Riset dan Teknologi, Kementerian PAN RB, dan Kementerian BUMN demi untuk mensinergikan suatu gerakan nasional untuk memastikan keterampilan dan kompetensi SDM Indonesia di semua sektor industri termasuk mewujudkan link-and-match pendidikan, pemerintah, tenaga kerja dan industri untuk  meningkatkan penciptaan lapangan kerja dan kewirausahaan di Indonesia.

Baca Juga: Praktik Manajemen SDM Terbaik di Tengah Tantangan Pandemi

Kongres Nasional Indonesia Kompeten II (KNIK II) ditargetkan mampu memberikan masukan dan rumusan kerangka serta peta eksekusi nasional dalam meningkatkan employabilitas lulusan Perguruan Tinggi serta kualitas dan kompetensi SDM Indonesia yang relevan dengan tantangan dan kebutuhan ruang lingkup pekerjaan baru untuk Indonesia  pasca-pandemi.  Gerakan ini juga ditujukan untuk mendukung percepatan implementasi Kampus Merdeka dengan mengajak partisipasi Industri bersama-sama terlibat dalam aksi nyata dalam program peningkatan keterampilan dan kompetensi angkatan kerja dengan membuka program pemagangan untuk pencari kerja, siswa SMK dan mahasiswa, serta menggalakkan program enterpreneurship untuk membuka lapangan pekerjaan baru.

Acara Kongres Nasional Indonesia Kompeten II (KNIK II) ini tidak hanya dilaksanakan  dalam dua hari, namun telah diawali dengan pelaksanaan serangkaian acara pra kongres yang  dilaksanakan secara virtual sejak 17 Agustus hingga 16 Oktober 2021 sebagai  pengantar menuju puncak acara yang bertepatan dengan Peringatan Sumpah Pemuda yang ke– 93.

Dalam 2 hari kongres ini, akan diadakan 10 talkshow melibatkan beberapa pihak dari unsur pemerintahan antara lain Staf Kepresidenan, Kemenko Perekonomian, Kemenaker, KemenDikbud-Ristek, Kemen PAN RB, dan Kementerian BUMN.  Narasumber kunci lainnya yang juga akan hadir antara lain Managing Director Google Indonesia, Randy Jusuf yang akan membahas Future of Work, Head Coach Indonesia National Team U-23, Coach Indra Sjafri dengan testimonial pengembangan talenta olahraga di Indonesia.

Topik-topik yang akan dibahas seputar penciptaan lapangan kerja serta kewirausahaan antara lain peran pemerintah dan industri dalam akelerasi SDM di Indonesia, program pemagangan bersertifikat kompetensi dalam akselerasi SDM di indonesia, future of work, kolaborasi sektor publik dan swasta, life-long learning, kampus merdeka to address education missmatch, strategi menghadapi pandemi, pemberdayaan aparatur negara, sertifikasi profesi & pelatihan vokasi, dan peran BUMN serta kebijakan pemerintah dalam akselerasi SDM Indonesia Unggul.

Acara ini terbuka untuk seluruh kalangan termasuk para praktisi industri dan/ atau profesi, akademisi, institusi pemerintah, dan pihak lainnya yang peduli dengan isu-isu kompetensi SDM, demi mewujudkan kolaborasi  dan sinergi antar pihak yang berkepentingan dalam mewujudkan SDM yang  kompeten.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: