Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Catat! Ini Daftar Sayuran yang 'Ramah' Ginjal

Catat! Ini Daftar Sayuran yang 'Ramah' Ginjal Kredit Foto: Unsplash/Robina Weermeijer

5. Bawang putih

Bumbu dapur satu ini gak cuma bermanfaat untuk kanker, tetapi juga meningkatkan kesehatan ginjal karena sifat diuretiknya, lho Beauty. Bawang putih juga dapat melindungi ginjal dari efek berbahaya logam berat seperti timah. Gak cuma itu, bawang putih juga memiliki kekuatan untuk mengurangi peradangan, melawan infeksi, membersihkan tubuh, menurunkan kolesterol dan bertindak sebagai antibiotik alami. Mantap!

Baca Juga: Oh... Ini Alasan Si Pengidap Diabetes Wajib Minum Air Kelapa, Ternyata Khasiatnya Bikin Geleng-geleng!

6. Kembang kol

Kembang kol adalah sayuran silangan lain yang bagus untuk menjaga kesehatan ginjal. Sayuran ini mengandung asam folat dan serat yang bisa membantu membersihkan ginjal serta memperkuatnya. Kembang kol adalah sayuran rendah kalium yang bisa dikonsumsi oleh penderita ginjal kronis.

7. Bayam

Bayam adalah sumber vitamin A yang sangat baik dan diperlukan untuk produksi jaringan epitel sehat, yang melapisi tabung penyaringan kecil di dalam ginjal dan saluran kemih. Fungsi jaringan-jaringan ini termasuk sekresi, penyerapan selektif, perlindungan, transelular transport dan sensing.

8. Asparagus

Tahu gak Beauty, osparagin yang terdapat dalam asparagus berfungsi membersihkan ginjal. Sederet kandungan yang ada di dalamnya seperti vitamin A, C, E, dan K mampu mencegah batu ginjal dan memperkuat fungsi ginjal.

9. Kale

Kandungan potasium yang rendah membuat kale menjadi sayuran ramah ginjal. National Kidney Foundation pun menyebut bahwa kandungan vitamin A, C, kalsium, dan mineral penting lainnya yang dimiliki kale ampuh memperkuat fungsi ginjal.

Baca Juga: Moms Waspada! Diabetes saat Hamil Bisa Sebabkan Janin Cacat Lahir Permanen

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: