Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Catat! Ini Panduan Makan yang Bisa Membuat Jantung Lebih Sehat

Catat! Ini Panduan Makan yang Bisa Membuat Jantung Lebih Sehat Kredit Foto: Unsplash
Warta Ekonomi -

Belum lama ini, The American Heart Association (AHA) menguraikan 10 tips diet dalam menjaga pola makan demi menjaga jantung sehat. AHA menuliskan panduannya dalam sebuah tulisan ilmiah berjudul 'Panduan diet untuk Meningkatkan Kesehatan Kardiovaskular' dan diterbitkan dalam jurnal Circulation.

Jurnal tersebut menekankan betapa pentingnya pola diet secara keseluruhan, serta menggarisbawahi peran penting dari nutrisi. AHA mengatakan bahwa fitur yang terdaftar dapat disesuaikan agar dapat mengakomodasikan faktor-faktor tertentu, termasuk tradisi budaya, suka dan tidak suka makanan, dan apakah Sebagian besar makanan dikonsumsi di rumah atau di perjalanan.

Baca Juga: Covid Oh Covid... Makin Ngeri Aja, Studi Menemukan Covid-19 di Sperma Pria Indonesia! Ya Ampun...

Dilansir dari Fox News, Sabtu (6/11), dari pernyataan tersebut mencerminkan bahwa pola makan buruk berkaitan dengan peningkatan risiko penyakit kardiovaskular dan kematian. Itu sebabnya pola makan keseluruhan sangat ditekankan, serta peran pendidikan gizi. Makan sehat di awal kehidupan dan menjaga kebiasaan sehat juga turut digarisbawahi.

“Kita semua bisa mendapatkan manfaat dari pola makan jantung sehat terlepas dari tahap kehidupan, dan kemungkinan untuk merancang satu yang konsisten dengan preferensi pribadi, gaya hidup dan kebiasaan budaya. Tidak perlu rumit, memakan waktu, mahal atau tidak menarik," kata Ketua Penelitian Alice Lichtenstein.

Selain itu, untuk pertama kalinya, AHA merangkum bukti yang membahas keberlanjutan dan menyebutkan bahwa mempertahankan pola makan yang sehat untuk jantung itu tantangan yang lebih sulit.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: