Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

AC Milan Siap Perpanjang Kontrak Ibrahimovic Hingga 2023

AC Milan Siap Perpanjang Kontrak Ibrahimovic Hingga 2023 Kredit Foto: Antara/REUTERS/Ciro De Luca
Warta Ekonomi, Jakarta -

Zlatan Ibrahimovic siap memperpanjang kontraknya dengan AC Milan. Ia akan menandatangani kontrak baru hingga Juni 2023. Demikian dilaporkan La Gazzetta dello Sport.

Raksasa Serie A itu dikabarkan akan membuka pembicaraan dengan penyerang internasional Swedia itu setelah jendela transfer musim dingin. Ibrahimovic saat ini menjadi pemain yang berpenghasilan tertinggi di Milan dengan gaji €7 juta per tahun.

Kontraknya saat ini akan habis pada Juni 2022. Ibra telah mencetak tiga gol dalam delapan penampilan di semua kompetisi musim ini. Ia pun bertekad untuk bertahan di San Siro selama satu tahun lagi.

Baca Juga: Tegas! Brendan Rodgers Tak Tertarik Latih Manchester United

Menurut laporan itu, target Ibrahimovic adalah bermain di Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Qatar antara November dan Desember tahun depan. Selain Ibra, Rossoneri juga ingin menyelesaikan perpanjangan kontrak untuk Theo Hernandez, Rafael Leao dan Ismael Bennacer.

Namun perpanjangan Alessio Romagnoli dan Franck Kessié adalah di antara prioritas Milan. Tetapi kedua pemain tersebut enggan menandatangani kontrak baru di San Siro. Yang berarti mereka akan pergi pada akhir kontrak mereka pada Juni 2022.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: