Pertandingan Liga Inggris antara Burnley melawan Tottenham Hotspur yang rencananya akan digelar pada Minggu (28/11) di Turf Moor harus ditunda akibat badai salju.
Pertandingan sedianya akan dimulai pada pukul 14:00 waktu setempat. Namun keputusan penundaan diambil 50 menit sebelum kick-off akibat salju yang terus turun hingga menutupi lapangan.
Baca Juga: Ditahan Imbang Chelsea, Carrick Ungkap Kekecewaan
Wasit Peter Bankes mengatakan panitia pertandingan telah bekerja keras agar lapangan dapat dipakai."Mereka bekerja sekeras yang mereka bisa, tetapi dalam 10 menit lapangan kembali tertutup (salju),"Kata Conte.
Sementara itu Pelatih Tottenham Hotspur Antonio Conte mengungkapkan rasa kecewa tertundanya pertandingan tersebut.
“Ada sedikit kekecewaan karena kami siap untuk bermai. Tetapi pada saat yang sama saya pikir Liga Premier telah membuat keputusan yang tepat untuk menyelamatkan situasi bagi para pemain dan penggemar,”Ucap Conte.
"Dalam kondisi ini, ini bukan sepak bola. Saya ingin bersenang-senang. Tetapi dalam situasi ini tidak mungkin dan ada risiko serius bagi para pemain,"Ucap Mantan Pelatih Chelsea itu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: