Dalam dua pertandingan sebelumnya, AS Roma selalu kalah,baik saat melakoni laga kandang maupun tandang. Tapi Ketika menjamu Spezia di Stadion Olimpico, Selasa dini hari (14/12), tim asuhan Jose Mourinho itu mampu mengkakhiri tren kekalahan beruntun itu dengan memetik kemenangan 2-0.
Kemenangan itusekaligus mengerek posisi AS Roma ke peringkat ke-6. Dalam laga dua sebelumnya, AS Roma menderita dua kekalahan yakni dari Inter dengan skor 0-3, serta saat bertandang ke Bologna (1-0).
Chris Smalling membawa Roma unggul saat pertandingan baru berjalan enam menit. Roger Ibanez menambahkan gol kedua AS Roma setelah 10 menit babak kedua. Berawal dari sepak pojok Jordan Veretout, Roger langsung menceploskan bola lewat tandukannya.
Baca Juga: Liga Premier Laporkan 42 Terinfeksi Covid-19
Roma harus mengakhiri pertandingan dengan 10 pemain ketika pemain pengganti Felix Afena-Gyan mendapat kartu kuning kedua di akhir pertandingan setelah handball.
Setelah 17 pertandingan, Roma tertinggal 12 poin di belakang pemimpin Serie A Inter dan bermain di tim urutan ketiga Atalanta pada Sabtu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: