Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

DCI Indonesia Boyong 2 Penghargaan di W.Media Awards

DCI Indonesia Boyong 2 Penghargaan di W.Media Awards Kredit Foto: DCI Indonesia
Warta Ekonomi, Jakarta -

DCI Indonesia, salah satu penyedia pusat data terkemuka di Indonesia, merupakan satu-satunya pemain di Asia yang telah menerima 2 penghargaan untuk Data Center Service & Maintenance Team dan Hyperscale Innovation Power & Cooling Award di W.Media Cloud and Data Center Awards. Ajang penghargaan berlangsung di Singapura pada 1 Desember 2021.

Marco Cioffi, Direktur Operasi dan Proyek DCI Indonesia, mengatakan bahwa penghargaan ini menunjukkan komitmen kepada para pelanggan yang telah memberikan kepercayaannya kepada pihaknya. Dia menyebut, semua orang dapat membangun pusat data, tetapi hanya sedikit pemain yang tahu cara mengoperasikan dan memelihara layanan data center yang sangat baik.

Baca Juga: DCI Indonesia Rayakan Sumpah Pemuda Bersama Saung Angklung Udjo dan Sediakan Wadah Talenta Digital

"Kami berkomitmen untuk terus menyediakan infrastruktur data center dengan kualitas tertinggi dan mendorong industri untuk terus berinovasi demi meningkatkan kepuasan pelanggan," jelas Marco Cioffi dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (24/12/2021).

DCI membuktikan keunggulan operasional melalui otomasi

DCI terpilih sebagai pemenang dalam kategori Data Center Service & Maintenance Team atas keunggulan operasionalnya dalam menjawab permintaan dan kebutuhan global untuk layanan colocation data center dengan penerapan Artificial Intelligence (AI) dan predictive maintenance.

Dengan menerapkan AI dan otomasi ke layanan data center dan proses pemeliharaan, DCI mampu mempertahankan uptime 100% sejak awal beroperasi, yaitu dimulai dengan operasional gedung JK1, pada tahun 2013.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada pelanggan dan mitra teknologi atas dukungan yang telah diberikan kepada DCI. Hal ini telah membuktikan dan memberikan keyakinan kepada kami bahwa artificial intelligence dan otomasi adalah masa depan untuk industri data center," kata Lucas Adrian, Manajer Transformasi dan Otomasi DCI.

DCI fokus pada inovasi teknologi daya dan pendingin (power and cooling)

Penghargaan Hyperscale Innovation (Power and Cooling) telah membuktikan komitmen DCI untuk menghadirkan fasilitas data center yang inovatif dengan didirikannya JK5.

Untuk memenuhi kebutuhan digital ekonomi di Indonesia yang terus berkembang, DCI secara resmi membuka gedung data center keempatnya, JK5 pada tahun 2021. Dengan gedung baru tersebut, kapasitas daya DCI sekarang mencapai 37 MW, menjadikan DCI sebagai pemimpin di pasar colocation data center di Indonesia.

Selain itu, DCI Indonesia memperluas kehadirannya dengan layanan data center berstandar internasional di lokasi strategis di Indonesia sebagai bagian dari inisiatif Platform DCI, yang memperkuat posisinya untuk menjadi pemimpin di industri dalam hal inovasi, kepemimpinan, dan keberlanjutan.

"JK5 adalah gedung data center terbesar di Indonesia dengan beberapa inovasi menarik untuk mencapai efisiensi energi pada data center yang paling baik di Tanah Air melalui adopsi teknologi pendingin AHU dan pendinginan otomatis," kata Marco Cioffi, Direktur Operasi dan Proyek DCI.

Tolok ukur industri data center pada W.Media Awards

W.Media Cloud and Datacenter Awards adalah program penghargaan unggulan Asia Pasifik, yang mengakui pencapaian dan keunggulan yang paling penting di semua sektor teknologi. Pengikut industri W.Media telah tumbuh secara eksponensial di seluruh Asia-Pasifik. Profesional TI dan Data Center dari pasar yang stabil dan berkembang telah banyak berinvestasi ke platform W.Media.

W.Media mempersembahkan berbagai penghargaan, satu untuk setiap sub-wilayah–Asia Tenggara, Asia Timur Laut, Asia Selatan, dan Australasia. Setiap penghargaan menampilkan 16 kategori. Dengan 61 pemenang, ini menjadi rangkaian Penghargaan terbesar pada tahun 2021 untuk komunitas cloud dan data center di Asia-Pasifik.

"Kami sebagai juri sangat senang mengevaluasi industri yang terus berkembang. Komunitas Cloud & Data Center selalu inovatif dalam melangkah untuk memenuhi permintaan industri, dan inilah yang harus kami akui di sini; implementasi cloud, kepemimpinan yang dapat menginspirasi, dan optimalisasi data center yang telah memajukan lanskap digital hingga seperti sekarang ini," kata John Le Tissier, Perwakilan Juri.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: