Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Yang BIkin Anies Gak Bisa Lepas dari Surya Paloh

Ini Yang BIkin Anies Gak Bisa Lepas dari Surya Paloh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh (kanan) dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) memberikan keterangan pers usai melakukan pertemuan di Kantor DPP Partai NasDem, Jakarta, Rabu (24/7/2019). Kunjungan Anies Baswedan tersebut untuk menghadiri undangan makan siang dari Surya Paloh serta membicarakan pembangunan Provinsi DKI Jakarta. | Kredit Foto: Antara/Fauzi Lamboka
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat politik Zaki Mubarak tak heran jika Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh ingin mengusung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan jadi Capres 2024. Zaki menyebut Surya Paloh dengan Anies Baswedan memiliki hubungan historis.

“Sebenarnya,  Anies bukan orang luar,” ujar Zaki kepada GenPI,co, Selasa (28/12).

Akademisi dari Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta itu menjelaskan bahwa kedekatan keduanya sudah sejak 2010.

“Pada 2010 Anies ikut terlibat dalam deklarasi pendirian ormas Nasional Demokrat yang diinisiasi Surya Paloh,” ucapnya.

Saat itu, Anies bersama sejumlah tokoh seperti Ketua Umum Muhammadiyah Syafi'i Ma'arif, Ekonom Faisal H Basri, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah. Mereka turut terlibat dalam pendirian ormas Nasdem saat itu. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: