Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mau Beli Emas untuk Investasi? Dengar Kata Pakar: Saat Ini Adalah Waktu yang Tepat!

Mau Beli Emas untuk Investasi? Dengar Kata Pakar: Saat Ini Adalah Waktu yang Tepat! Kredit Foto: Antara/Abriawan Abhe
Warta Ekonomi, Jakarta -

Direktur Center of Economic and Law Studies (Celios) Bhima Yudhistira menyatakan, saat ini adalah momen yang tepat bagi masyarakat yang ingin membeli emas untuk dijadikan instrumen investasi.

Sebagai aset investasi yang tahan terhadap krisis, emas justru mengalami kenaikan harga sebesar 21% jika dibandingkan dengan harga sebelum adanya serangan pandemi Covid-19.

Baca Juga: Treasury Resmi Dapat Lisensi Pedagang Emas Digital dari Bappebti

"Harga emas mengalami kenaikan sebesar 21%, menjadi Rp874.000 per gram, jika dibandingkan dengan harga emas sebelum dunia diterjang pandemi Covid-19 dengan harga Rp721.535 per gram," jelas Bhima dalam acara virtual, Kamis (13/1/2022).

Selain itu, terdapat kondisi-kondisi lain yang juga turut membuat momen ini merupakan saat yang tepat untuk berinvestasi emas, misalnya tingginya tingkat inflasi dalam negeri, kebijakan tappering off The Fed, serta peta geopolitik yang kembali memanas belakangan ini.

"Saya percaya saat ini adalah time to buy gold," katanya.

Terlebih, emas juga dinilai menjadi aset investasi yang potensial ke depannya. Menurut Bhima, hal ini juga dipengaruhi oleh prediksi Kementerian Investasi yang menyebut perekonomian Indonesia akan kembali pulih seperti sebelum pandemi pada 2027 mendatang.

"Ekonomi bisa kembali pulih secara penuh pada 2027. Nah, emas bisa menjadi daya tarik yang oke buat investasi," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Imamatul Silfia
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: