Chelsea sedang dalam proses untuk mengontrak pemain sayap Barcelona Ousmane Dembele.
Sebelumnya Barcelona berniat untuk melepas pemain sayap Prancis itu sebelum akhir jendela transfer Januari. Barcelona dikabarkan telah kehilangan kesabaran karena Dembele menolak kontrak baru yang ditawarkan.
Kontrak Dembele bersama Barcelona akan berakhir musim ini. Situasi ini memungkinkan dia untuk meninggalkan Camp Nou dengan status bebas transfer.
"Jelas bahwa pemain (Dembele) tidak ingin melanjutkan dan tidak berkomitmen untuk masa depan kami," kata Mateu Alemany, direktur sepak bola Barca, Kamis.
“Dalam skenario itu, dia dan agennya telah diberitahu bahwa dia harus segera pergi karena kami menginginkan pemain yang berkomitmen pada proyek kami. Oleh karena itu, kami berharap untuk mentransfernya sebelum 31 Januari.”
Baca Juga: Negosiasi Buntu, Dembele Ingin Hengkang dari Barcelona
Menurut The Sun, Chelsea termasuk di antara klub-klub yang sekarang mempertimbangkan kepindahan pemain berusia 24 tahun itu.
Laporan itu juga mengklaim bahwa Barcelona bahkan bersedia membiarkan Dembele pergi dengan status pinjaman dengan biaya £3 juta. Thomas Tuchel juga sudah sangat akrab dengan Dembele setelah bekerja dengan pemain sayap itu di Borussia Dortmund.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: