Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ridwan Kamil Klaim Kasus Omicron di Jawa Barat Masih Terkendali

Ridwan Kamil Klaim Kasus Omicron di Jawa Barat Masih Terkendali Kredit Foto: Humas Pemprov Jabar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gubernur Jawa Barat Mochamad Ridwan Kamil mengklaim, kasus Covid-19 varian Omicron di Jawa Barat sejauh ini masih terkendali. Menurutnya, dari 33 kasus terkonfirmasi positif Covid-19 varian Omicron, 31 di antaranya sudah sembuh. 

"Omicron di Jabar sampai sekarang masih terkendali. Dari 33 kasus terkonfirmasi, 31-nya sudah sembuh. Sisa, dua masih dirawat di BPSDM," ucap Kamil usai menghadiri Rapat Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah di Kota Bandung, Selasa (25/1).

"Jadi asumsinya, Omicron itu cepat menular dan cepat juga sembuhnya, rata-rata 3 sampai 4 hari," imbuhnya. Kamil menyatakan, kasus harian Covid-19 di Jawa Barat hingga kemarin tercatat bertambah 409 kasus, di mana 409 kasus tersebut adalah bukan varian Omicron. 

"Jadi kasus harian yang naik di Jabar masih kami asumsikan varian non-Omicron. Artinya, masih Delta atau varian yang sebelumnya," katanya. 

Adapun transmisi tertinggi Covid-19 masih berada di wilayah Bodebek (Bogor-Depok-Bekasi). Terkait tingkat keterisian rumah sakit rujukan Covid-19 pada Januari tahun ini, jauh lebih baik ketimbang Januari tahun sebelumnya. 

Untuk tingkat keterisian rumah sakit rujukan Covid-19 pada Januari 2021 mencapai 40%, sementara bulan ini walaupun ada peningkatan, masih di angka 7%.

"Artinya vaksinasi berhasil memutus rantai penularan karena tahun lalu vaksinasi belum dilaksanakan. Sekarang kami meyakini virus beredar, tapi tidak masuk ke tubuh yang rata-rata sudah divaksin," tambahnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: