Pada sesi ini mereka juga berkesempatan mendapatkan input dari para coach agar bisnis mereka makin fit, naik kelas, dan siap #MelajuJauh.
“Rangkaian acara ONPreneurship disusun untuk tidak hanya menginspirasi, namun juga memberikan solusi praktis tantangan bisnis di era new normal, khususnya pada aspek digital, marketing, branding, financial dan funding,” ujar Jenny Hartanto, Executive Vice President National Network Head Bank OCBC NISP di Jakarta beberapa waktu lalu.
Melalui platform pertemuan daring, peserta sesi networking mengikuti tiga aktivitas, yakni diskusi, one-on-one business coaching, dan bincang-bincang.
Pada setiap kegiatan, peserta didampingi pada business coach yang mumpuni di bidangnya. Selain dari eksekutif Bank OCBC NISP dan grup Kompas Gramedia, pelatihan ini menghadirkan creative storyteller Handoko Hendroyono serta co-founder dan CTO WomenWorks Fransiska PW Hadiwidjaja, platform pemberdayaan perempuan.
Peserta yang mengikuti rangkaian sesi networking berasal dari berbagai sektor industri, diantaranya kuliner, fesyen, hobi dan kerajinan, agrobisnis, edukasi hingga manufaktur.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: