Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Danone SN Indonesia Selenggarakan Vaksinasi Booster untuk Karyawan di Yogyakarta dan Prambanan

Danone SN Indonesia Selenggarakan Vaksinasi Booster untuk Karyawan di Yogyakarta dan Prambanan Kredit Foto: Danone
Warta Ekonomi, Jakarta -

Danone Specialized Nutrition (Danone SN) Indonesia menyelenggarakan program vaksinasi booster bagi karyawan di area Pabrik Prambanan, Klaten dan area Pabrik Yogyakarta. Vaksinasi ini merupakan kelanjutan dari program Vaksin Gotong Royong yang telah diselenggarakan Danone Indonesia sejak 2021 lalu. Peserta vaksinasi booster adalah 491 karyawan yang sudah divaksin pertama dan kedua dengan vaksin Sinopharm dan telah berjarak 6 bulan. 

Arif Mujahidin - Corporate Communications Director Danone Indonesia menjelaskan bahwa “Sejalan dengan visi perusahaan yakni One Planet One Health, kami berkomitmen untuk memberikan dampak baik bagi masyarakat tak terkecuali karyawan kami. Kami percaya kesehatan dan keselamatan menjadi hal yang utama sehingga percepatan vaksinasi booster bagi karyawan kami menjadi suatu prioritas.”

Pelaksanaan vaksinasi booster dilakukan di area Pabrik Prambanan dan Pabrik Yogyakarta dengan penerapan Protokol Kesehatan yang ketat. Beberapa contoh penerapan protokol kesehatan diantaranya Zero Ring 1, artinya setiap orang harus berusaha meminimalkan jumlah ring satunya, dengan selalu menjaga jarak dan disiplin protokol kesehatan. Disamping itu, karyawan juga diwajibkan mengisi evaluasi individu sesuai dengan kebijakan internal dalam program ‘Return to Office’ dan Peduli Lindungi.

Pada saat pelaksanaan program vaksinasi di kedua area pabrik, Satgas Covid lokal juga melakukan kunjungan dan memberikan apresiasi terhadap kesiapan perusahaan dengan segera menyelenggarakan vaksinasi booster untuk karyawannya dan diharapkan program serupa juga segera dilakukan oleh perusahaan-perusahan  lainnya. Satgas juga memberikan apresiasi terhadap komitmen perusahaan dalam penerapan protokol kesehatan yang ketat di area perusahaan.

“Program vaksinasi booster ini terus akan kami galakan untuk seluruh karyawan Danone SN Indonesia. Adapun selanjutnya program ini akan dijalankan pada pabrik Danone SN Indonesia di area Ciracas dan Sentul pada tanggal 14 - 16 Februari 2022” Jelas Arif.

Selain program vaksinasi booster ini, Danone SN Indonesia sebagai bagian dari Danone Indonesia juga memiliki serangkaian program lain dari perusahaan untuk mendukung stamina dan Kesehatan karyawan, seperti program vaksinasi 100% karyawan, pengadaan multivitamin dan pemberian masker.

Dalam segi program vaksinasi untuk masyarakat, Danone Indonesia juga telah aktif mendukung percepatan herd immunity melalui penyelenggaraan 96 sentra vaksinasi di 27 kota di Indonesia dengan penerima manfaat lebih dari 2 juta masyarakat. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: