Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mudahkan Pelanggan di Medan, Telkomsel Hadirkan MyGraPARI Lewat Layanan Self Service Digital

Mudahkan Pelanggan di Medan, Telkomsel Hadirkan MyGraPARI Lewat Layanan Self Service Digital Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
Warta Ekonomi, Medan -

Untuk meningkatkan kenyamanan dan kemudahan pelanggan, Telkomsel menghadirkan MyGraPARI yang merupakan media pelayanan Walk In Telkomsel yang bersifat digital dan dapat diakses secara mandiri (self-service) oleh pelanggan baik di GraPARI (Pusat Layanan Telkomsel) maupun area publik.

General Manager Customer Care and Postpaid Consumer Management Area Sumatera, Ricky E Panggabean, mengatakan dengan layanan ini, pelanggan akan mendapatkan layanan fisik dan nonfisik berupa ganti kartu lama ke uSIM 4G/LTE, ganti kartu hilang ataupun rusak, recharge, dan pembayaran tagihan.

Baca Juga: Telkomsel Hadirkan Program Scan Berhadiah #CepatAntiRibet

"Untuk pengembangan layanan selanjutnya pada tahun 2022 ini, pelanggan dapat menikmati berbagai pembelian produk fitur/vas serta registrasi TelkomselHALO pada mesin ATM MyGraPARI," katanya, Kamis (17/2/2022).

MyGraPARI dapat dikunjungi dan digunakan oleh seluruh pelanggan di seluruh kantor layanan Telkomsel, di mana keberadaan layanan self service tersebut dapat dimanfaatkan untuk memberikan layanan cepat kepada pelanggan yang akan melalukan ganti kartu maupun layanan informasi lainnya sehingga memberikan percepatan waktu dalam mendapatkan layanan yang secara langsung dapat dilakukan oleh pelangan tanpa harus antre untuk mendapatkan layanan produk Telkomsel.

"Kami terus berupaya untuk memberikan digital experience terbaik kepada pelanggan dalam hal pelayanan. Hadirnya MyGraPARI sebagai media digital untuk pelayanan Walk In dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas kami dalam memberikan pelayanan, salah satunya dalam hal waktu, sehingga hal ini diharapkan juga akan meningkatkan kenyamanan pelanggan," ujarnya.

Sesuai dengan visi Telkomsel yang telah bertransformasi menjadi digital company, Telkomsel secara berkala melakukan peningkatan interaksi layanan dari media legacy (GraPARI dan Call Center) ke media digital (Selfcare & Ecare).

"Selama tahun 2021, interaksi pelanggan Telkomsel Sumatera di media pelayanan yang dilayani oleh media digital (Selfcare & Ecare) meningkat sebesar 40%. Selain itu, pelayanan yang dilakukan oleh pelanggan melalui My GraPARI juga mengalami peningkatan hingga 85% untuk layanan di seluruh Sumatera," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: