Pelatih Bali United FC Stefano Cugurra berambisi meraih kemenangan kala berhadapan dengan Madura United FC dalam lanjutan pekan ke-32 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Senin (21/3) malam.
Hanya kemenangan yang bisa membuka jalan Bali United untuk mendekatkan diri ke gelar juara Liga 1 musim ini. Apalagi sebelumnya pesaing terdekat mereka, Persib Bandung hanya mampu bermain imbang atas Persebaya Surabaya.
"Kami menunggu pertandingan melawan Madura United, mereka punya pemain dan pelatih yang bagus. Saya pikir kedua tim bermain terbuka, kami akan bekerja keras semoga bisa menang," ujar Teco, sapaan akrab Stefano Cugurra.
Baca Juga: Kemenkumham Masih Teliti Permohonan Naturalisasi Tiga Pemain
Demi meraih kemenangan, Teco mengingatkan anak asuhnya untuk menjaga fokus dan konsentrasi selama 90 menit. Ia juga berharap para pemain tak terpengaruh dengan hasil yang diraih Persib, dan fokus mendapat tiga angka untuk Serdadu Tridatu.
"Semua pemain Madura United punya kualitas, kami harus bekerja keras dari menit pertama sampai akhir pertandingan agar tidak kebobolan oleh mereka," sambung pelatih asal Brasil ini.
"Kalau kami bisa menang, kami bisa tambah jauh dari Persib, waktu Persib tidak bisa menang kemarin, dia tidak bisa mendekat. Tapi kembali lagi, yang penting hasil dari kami," tambah Teco.
Hal senada juga diapungkan kiper andalan, Nadeo Arga Winata yang menargetkan kemenangan demi bisa mempertahankan gelar juara Liga 1. Ia juga sudah siap mengantisipasi para penyerang Laskar Sape Kerrab agar gawangnya tidak mudah kebobolan.
"Saya rasa secara strategi dan tim, pelatih sudah mempersiapkan semuanya. Kami sudah siap menghadapi Madura United. Kami juga siap untuk mempertahankan gelar, semoga bisa menampilkan permainan yang bagus dan diakhiri dengan kemenangan," ucap Nadeo.
"Madura United punya pemain yang bagus kualitasnya. Saya rasa kami punya taktik untuk mengantisipasi itu semua dan berusaha untuk tidak kebobolan," tandasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: