Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Super Duper Cuan, Alfamart Raup Untung Hampir Rp2 Triliun

Super Duper Cuan, Alfamart Raup Untung Hampir Rp2 Triliun Kredit Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Sumber Alfaria Trijaaya Tbk (AMRT) emiten pengelola gerai Alfamart ini berhasil meraup keuntungan atau laba periode berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp1,95 triliun sepanjang tahun 2021.

Angka tersebut menunjukan bila untung perseroan melesat sebesar 79,26 persen dibandingkan perolehan tahun 2020 yang senilai Rp1,06 triliun.

Melejitnya perolehan laba bersih perseroan didorong oleh total pendapatan yang berhasil dikantongi AMRT sebesar Rp84,9 triliun naik 11,97% dari RP75,82 triliun pada tahun 2020.

Baca Juga: Alfamart Beberkan Fakta Kasus Timbun Minyak Goreng, Ternyata saat Sidak Belum....

Kontributor terbesar pendapatan perseroan dihasilkan dari pendapatan bisnis makanan yang mencapai Rp58,98 triliun naik dari Rp50,26 triliun di 2020. Kemudian, pendapatan dari bukan makanan senilai Rp25,9 triliun meningkat dari Rp25,52 triliun. Sementara, dari bisnis jasa perseroan Rp16,52 miliar turun dari Rp33,96 miliar.

Perseroan mencatat, pendapatan neto dari pewaralaba pada 2021 sebesar 18% atau Rp15,28 triliun naik dari Rp13,53 trilium atau 17,85%.

Sejalan dengan tumbuhnya pendapatan, beban pokok pendapatan juga naik dari Rp60,41 triliun di 2020 menjadi Rp67,222 triliun di 2021. Alhasil, laba bruto perseroan tercatat Rp17,68 triliun di 2021 naik dari Rp15,41 triliun.

Baca Juga: Gaet Alfamart, KAI Service Bidik Bisnis Outlet Retail

Adapun, setelah dikurangi dengan berbagai beban-beban yakni beban penjualan dan distribusi Rp14,28 triliun, beban umum dan administrasi Rp1,54 triliun, pendapatan lainnya Rp1,02 triliun dan beban lainnya Rp64,73 miliar, perseroan membukukan laba usaha Rp2,81 triliun.

Lalu, setelah dikurangi beban pajak final Rp45,61 miliar dan pajak penghasilan neto Rp434,5 miliar, perseroan pun membukukan laba tahun berjalan Rp1,98 triliun di 2021.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: