Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Soal Pemain Baru Persib, Robert Serahkan Keputusan ke Manajemen

Soal Pemain Baru Persib, Robert Serahkan Keputusan ke Manajemen Kredit Foto: Liga1 BRI
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts menginginkan manajemen mempertahankan dan tidak merombak tim untuk Liga 1 2022/2023 yang rencananya akan digelar Juli mendatang.

Adapun hingga saat ini, Persib telah melepas tujuh pemain. Diantaranya Supardi, Bruno Cantanhede, Esteben Vizcarra, Mario Jardel, Gian Zola, Indra Mustafa, dan Puja Abdillah.

“Targetnya adalah bisa mempertahankan sebanyak mungkin pemain yang ada,” kata Robert. Namun demikian, Robert menyerahkan semuanya kembali kepada kesepakatan pemain dengan manajemen PT Persib Bandung Bermartabat.

Sebagai pelatih ,Ia pun tidak dapat memprediksi berapa persen pemain yang tetap bertahan bersama Persib.

“Akan bergantung kepada klub dan pemain untuk menyetujui sebuah kontrak. Saya tidak bisa memprediksi apakah pemain akan sepakat atau tidak terhadap kontrak itu. Ini sepenuhnya menjadi hak dari pemain itu sendiri untuk bernegosiasi,” ucapnya.

Bagi Robert, yang diperlukan tim saat ini adalah beristirahat setelah kompetisi yang memakan tenaga dari padatnya jadwal. Kini dia ingin pemain dan staf kepelatihan menikmati waktu liburnya dengan baik.

"Pemain, staf dan pelatih butuh waktu luang untuk libur dan melupakan dulu sepak bola, melupakan tekanan yang selalu menyertai saat kompetisi masih berjalan,"pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: