Anak Ridwan Kamil Belum Ditemukan di Swiss, Keluarga Optimis Eril Baik-baik Saja
Kedatangan Eril ke Swiss rupanya untuk mencari kampus meneruskan pendidikan jenjang magister.
Ketika berenang, sang ibu Atalia Praratya Kamil diketahui turut menemani anak-anaknya.
Baca Juga: Putra Ridwan Kamil Hilang di Swiss, Begini Penjelasan Dubes RI di Swiss
Namun, hanya Eril dan adiknya, Zara yang turun ke sungai.
Saat ini pencarian dilanjutkan kembali dengan memperluas jarak jangkauan.
Pencarian juga dilakukan di atas permukaan air dan dasar sungai.
“Benar, saat ini sedang dalam pencarian oleh pihak Kepolisian dan SAR setempat. Mohon doanya,” ungkapnya.
Sebelumnya, anak pertama Ridwan Kamil Emmeril Khan Mumtadz atau Eril dikabarkan hilang ketika tengah berenang di Sungai Aare, Swiss.
Baca Juga: UAS Unggah Video yang Sebut Dirinya Sering ke Gereja, Komentar Ustaz Felix Siauw Bikin Salah Fokus
“Bahwa benar anak pertama kakak kami, Ridwan Kamil, yang bernama Emmeril Khan Mumtadz atau biasa dipanggil Eril mengalami musibah di Bern, Swiss pada 26 Mei 2022 siang hari wajtu Swiss,” kata Elpi pada keterangan resminya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: