Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gerindra Makin Mesra dengan PDIP, Isu Deklarasi Prabowo-Puan Kian Santer, Ini Kata Ahmad Muzani

Gerindra Makin Mesra dengan PDIP, Isu Deklarasi Prabowo-Puan Kian Santer, Ini Kata Ahmad Muzani Kredit Foto: Instagram/Puan Maharani

Meski masih belum ada waktu pasti, tapi Muzani memastikan deklarasi itu akan dilakukan tahun ini. "Akan segera kita gelar (deklarasi) dan kita kumandangkan. Tahun ini," tandasnya.

Untuk diketahui, hubungan Gerindra dan PDIP kian membaik pasca Pilpres 2019 dan Prabowo Subianto masuk dalam jajaran pemerintahan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Bertemu Masyarakat, Puan Minta Jaga Kelancaran Tahapan Pemilu 2024

Baik Prabowo maupun Megawati, kerap memamerkan kemesraan di depan publik. Kedunya juga kerap bertemu dalam berbagai kesempatan. Terakhir, adalah pada momen Lebaran 2022 kemarin dimana Prabowo mendatangi kediaman Megawati di Jalan Teukur Umar, Jakarta.

Di sisi lain, banyak pihak meyakini Prabowo Subianto dan Puan Maharani bisa saja berduet di Pilpres 2024 mendatang. Salah satu alasannya, karena basis massa pendukung dari kedua parpol tersebut sama-sama dari ceruk nasionalis.

Baca Juga: Pengamat Singgung Ganjar Pranowo Vs PDIP: Pura-pura Bertarung, Padahal di Belakangnya Ada Rencana Publisitas!

Selain itu, baik Gerindra maupun PDIP juga memiliki ideologi yang sama sehingga mudah untuk menjalin komunikasi dan berkoalisi.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: