Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Alamaaak! Rupiah Hari Ini Sentuh Level Rp15.000 per Dolar AS!

Alamaaak! Rupiah Hari Ini Sentuh Level Rp15.000 per Dolar AS! Seorang Teller menghitung uang Rupiah dan Dolar Amerika Serikat di Bank Mandiri, Jakarta, Senin (7/1/2018). Rupiah ditutup menguat 1,26 persen menjadi Rp14.085 per satu Dolar AS. | Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Warta Ekonomi, Jakarta -

Nilai tukar rupiah menyentuh level Rp15.000 per dolar AS pada perdagangan hari ini, Selasa, 19 Juli 2022. Melansir RTI, hingga siang tadi rupiah masih mampu bertahan di kisaran level Rp14.900 per dolar AS. 

Sayangnya, apresiasi rupiah hari ini banyak terpangkas hingga tersisa 0,09% ke level Rp15.021 per dolar AS pada akhir perdagangan. Tak hanya itu, apresiasi rupiah terhadap tiga mata uang global lainnya pun kini berbalik menjadi koreksi. 

Baca Juga: Konglomerat Low Tuck Kwong Terus-Menerus Jual Saham Bayan Resources, Ada Apa Gerangan?

Rupiah tercatat anjlok signifikan atas dolar Australia (-1,12%), euro (-0,81%), dan poundsterling (-0,41%). Di Asia, rupiah tertekan oleh dolar Singapura (-0,26%), yen (-0,22%), dan won (-0,17%). Untung saja, rupiah masih menguat terhadap dolar Taiwan (0,36%), baht (0,17%), dolar Hong Kong (0,10%), yuan (0,09%), dan ringgit (0,09%).

Pergerakan rupiah hari ini dibayangi oleh potensi resesi di Eropa, dalam hal ini dolar AS akan diuntungkan sebagai aset safe haven. Sementara itu, pasar domestik juga tengah menanti hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (BI) yang akan digelar pekan ini. Hasil tersebut akan menunjukkan sikap BI terhadap kondisi inflasi di Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: