Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hary Tanoe Sodorkan Susi Pudjiastuti jadi Capres 2024?

Hary Tanoe Sodorkan Susi Pudjiastuti jadi Capres 2024? Kredit Foto: Antara/M Agung Rajasa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo bertemu dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti membahas beberapa hal, termasuk Pemilu 2024.

"Pertemuan mendiskusikan tentang Pemilu 2024, kebangsaan, persatuan, persaudaraan, dan persahabatan bersama Pak Airlangga Hartarto serta Bu Susi Pudjiastuti," kata Hary Tanoesoedibjo di Jakarta, Selasa.

Dikatakan pula bahwa pertemuan tersebut diagendakan akan berlanjut, tidak hanya pertemuan pada hari Selasa (23/8).

"Nanti ada lanjutannya yang mungkin akan sangat baik tentunya bagi Pemilu  2024," kata HT.

Sementara itu, Airlangga Hartarto menyampaikan terima kasih atas makan siang bersama HT dan Susi Pudjiastuti.

Sementara itu, Susi Pudjiastuti mengaku belum mengetahui cara berpolitik di dunia nyata. Meski demikian, dia akan terus memantau perkembangan Pemilu 2024 dan fokus memainkan perannya di media sosial.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: