Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PTPN VIII Gaet Telkom, Siap Hadapi Tantangan Logistik di Sektor Perkebunan

PTPN VIII Gaet Telkom, Siap Hadapi Tantangan Logistik di Sektor Perkebunan Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Tingginya biaya pengiriman barang masih menjadi tantangan bagi sektor logistik di tanah air. Tantangan yang sama juga dirasakan oleh PT Perkebunan Nusantara VIII (PTPN VIII). Sebagai upaya mengatasi tantangan logistik di sektor perkebunan, PTPN VIII menggandeng Logee, platform logistik digital yang dikembangkan oleh PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom).

Kerja sama antara Telkom dan PTPN VIII ditandatangani oleh EVP Divisi Enterprise Service Telkom Teuku Muda Nanta, dan Direktur PTPN VIII Didik Prasetyo, EVP Digital Business & Technology Telkom Saiful Hidajat, Head of Digital Vertical Ecosystem Logee Natal Iman Ginting, GM Segment Agriculture Forestry Service (AFS) Andi Syahrudin, Tribe Leader Logee Distribution Ibrahim, Tribe Leader Logee Transportation Dumoli H. Sirait, serta Kepala Bagian Teknik dan Pengolahan PTPN VIII Laeli Fadli Arif.

Baca Juga: Telkom Gandeng AWS, Dukung Visi Jokowi Akan Jayanya Ekonomi Digital Indonesia

Kolaborasi ini juga sebagai bagian dari peran aktif Badan Usaha Milik Negara (BUMN) mendukung program pemerintah untuk menurunkan biaya logistik nasional.

EVP Divisi Enterprise Service Telkom Teuku Muda Nanta mengatakan kerja sama yang bertajuk Optimasi dan Sinergitas Pengembangan, Pengelolaan Warehouse serta Distribusi Berbasis Platform ini terjadi setelah melalui serangkaian diskusi dan uji coba untuk memastikan masalah yang dihadapi di PTPN VIII agar dapat tersolusikan dengan baik.

“Setelah melalui beberapa proses termasuk di dalamnya telah dilaksanakan Proof of Concept (PoC), akhirnya kedua belah pihak sepakat untuk melakukan kerja sama dan diwujudkan dalam agenda tersebut,”kata Nanta, kepada wartawan, Selasa (6/9/2022)

Melalui platform Logee yang berada di bawah payung Leap-Telkom Digital, Telkom berupaya memberikan solusi atas tantangan-tantangan yang dihadapi oleh PTPN VIII.

Tantangan yang dimaksud antara lain memastikan fulfilment atas pemesanan salah satu konsumen besar dari PTPN VIII.

Baca Juga: PTPN XIV Fasilitasi Vaksinasi Bagi Penyandang Disabilitas

Langkah solusi tersebut, lanjut Nanta, dimulai lewat konsolidasi produk teh dari 16 pabrik milik PTPN VIII untuk didistribusikan secara tepat waktu sehingga dapat meningkatkan kuantitas pengiriman dan menjaga kualitas produk.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: