Wakil Presiden (Wapres) KH. Ma'ruf Amin didampingi Gubernur Sumatra Selatan (Sumsel), Herman Deru, beserta rombongan meninjau Mal Pelayanan Publik (MPP) Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Palembang.
Sejauh ini, MPP yang telah diresmikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) sejak 2017 s.d. 1 September 2022 sebanyak 67 tempat. MPP Kota Palembang menjadi satu-satunya MPP di Provinsi Sumsel. MPP tersebut diresmikan pada 27 November 2020 dengan menyediakan 373 jenis layanan dari 28 instansi di kantor yang berlokasi di Jl. Gubernur H. A. Bastari, 25 Ulu, Jakabaring tersebut.
Baca Juga: Menuju Palembang, Wapres Ma'ruf Amin Akan Buka Sidang Pleno XIX AFEBI dan Halal Indonesia Summit
Dalam hal ini, Wapres meninjau langsung bagaimana alur pelayanan yang diberikan kepada masyarakat. Pemprov Sumsel di sektor pelayanan publik mendapatkan penghargaan sebagai penyedia pelayanan publik dari KemenPAN-RB pada 2020 karena DPMPTSP Kota Palembang telah berhasil memenuhi kriteria pelayanan seluruh indikator yang harus dimiliki unit pelayanan publik. Sementara, pada 2021 MPP Kota Palembang kembali meraih penghargaan karena pencapaian hasil optimalisasi Kantor Pelayanan Samsat Unit Pelayanan Teknis Badan (UPTB) Palembang 1.
Wapres Berikan Bantuan kepada Warga
Wapres juga menyerahkan bantuan dari Kementerian Sosial (Kemensos) dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJSTK) kepada warga. Dalam penyerahan bantuan ini, Wapres didampingi oleh Direktur Jenderal Perlindungan dan Jaminan Sosial Kemensos, Pepen Nazarudin, dan Deputi Direktur Wilayah Sumbagsel BPJS Ketenagakerjaan, Eko Purnomo.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Puri Mei Setyaningrum
Tag Terkait: