Sindir Ucapan Anies Soal Banjir, Mantan Kader Demokrat: Kebodohan seperti Ini Mau Diusung Jadi Capres?
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, sempat menyebut bahwa banjir terjadi karena banyak air yang jatuh secara bersamaan. Sebagaimana diketahui, Jakarta kerap banjir jika terjadi hujan.
Pernyataan itu lantas ditanggapi Ferdinand Hutahaean lewat akun Twitternya. Mantan Kader Partai Demokrat ini pun tak tanggung-tanggung menyebut kata bodoh dalam unggahannya.
Baca Juga: Anies Baswedan Disebut Sosok Toleran, Romli PSI Nggak Terima Banget: Marketing…
Ferdinand juga mengaitkan dengan pencalonan Anies sebagai capres oleh Partai NasDem. "Yang begini berani maju capres? Kebodohan seperti ini mau diusung jadi capres?" cetusnya, Selasa (11/10/2022).
Ferdinand bahkan bilang, program Anies Baswedan untuk tangkal banjir di Jakarta tidaklah berhasil. "Lebih baik jujur mengakui bahwa yang kamu kerjakan memang masih belum mampu atasi banjir karena programmu sok pintar, tapi bodoh," ungkapnya.
Diketahui, beberapa titik di Jakarta terendam banjir beberapa waktu terakhir. Pada Senin (10/10), banjir merendam 68 RT di Jakarta. Ketinggiannya mencapai 270 cm.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Puri Mei Setyaningrum