Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Langkah Atasi Inflasi, Gojek Desak Mitra Gofood Sediakan Variasi Porsi yang Lebih Kecil dan Hemat

Langkah Atasi Inflasi, Gojek Desak Mitra Gofood Sediakan Variasi Porsi yang Lebih Kecil dan Hemat Kredit Foto: Gojek
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebagai langkah upayanya dalam menghadapi situasi inflasi yang terjadi saat ini, Gojek Indonesia kini tengah mendesak restoran untuk melakukan pengurangan harga terhadap makanan dengan porsi yang lebih kecil sehingga konsumen dapat lebih berhemat dan menghindari pemborosan.

Dilansir dari Nikkei Asia pada Rabu (12/10/2022), Catherine Sutjahyo sebagai penanggung jawab Go-Food mengatakan kepada dalam sebuah wawancara kepada Nikkei Asia, inflasi telah memberikan banyak pengaruh. Ia mengatakan, "inflasi memukul kami tidak hanya pada harga bahan bakar, yang memengaruhi harga pengiriman, tetapi bahkan harga makanan."

Dalam hal tersebut, Catherine mengaku Gojek Indonesia telah melihat permasalahan yang ada sebuah sebuah tantangan dan tengah memikirkan solusi untuk mengatasinya. Tingkat inflasi di Indonesia telah mengalami lonjakan tertinggi dalam hampir tujuh tahun karena lonjakan minyak pada bulan September lalu.

Baca Juga: AirAsia Ride Siap Bersaing dengan Gojek dan Grab di Pasar Ojol Indonesia

Kenaikan harga yang diberlakukan oleh Pemerintah telah turut menyebabkan kenaikan tarif pada layanan pengiriman makanan Gojek, Gofood di mana inflasi terkait transportasi mencapai 16% bulan lalu sementara harga untuk layanan makanan dan minuman naik melebihi 4,5%.

Oleh karena itulah Gojek kemudian meluncurkan inisiatifnya untuk mempromosikan penggunaan unit penyimpanan stok yang terjangkau atau SKU untuk mendesak restoran dan penyedia makanan untuk dapat menambahkan item berukuran lebih kecil daripada penawaran standar biasanya guna mengurangi biaya yang dikeluarkan.

Gojek telah bekerja sama dengan pedagang atau penyedia makanan yang biasanya memberikan porsi makan yang besar untuk dapat memecah ukuran porsinya agar sesuai untuk ukuran individu.

"Dengan menawarkan porsi yang lebih kecil kepada konsumen individu, ini berarti harga yang lebih rendah yang membantu menumbuhkan basis pengguna mereka serta menghasilkan sedikit limbah," terang Catherine.

Tidak hanya itu, Gojek juga telah menambahkan fitur terbarunya yang merekomendasikan pilihan restoran untuk pelanggan dalam jarak 2 km sehingga mereka dapat menerima pesanan makanan lebih cepat dengan biaya pengiriman yang lebih murah.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Nurdianti
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: