Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

CMSE 2022: Wujud Dukungan Pasar Modal menuju Ekonomi Kuat Berkelanjutan

CMSE 2022: Wujud Dukungan Pasar Modal menuju Ekonomi Kuat Berkelanjutan Kredit Foto: Khairunnisak Lubis

"Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, selain melalui website cmse.id, pengunjung juga dapat mengikuti CMSE 2022 melalui aplikasi di ponselnya masing-masing," ujarnya.

Menurut Iman, digitalisasi CMSE 2022 ini dilakukan demi memfasilitasi minat calon investor muda terhadap produk pasar modal Indonesia. 

Baca Juga: Bersih-bersih Pasar Modal, OJK dan KPK Perkuat Sinergi

Direktur Pengembangan BEI, Jeffrey Hendrik, mengatakan peningkatan lainnya dari penyelenggaraan CMSE 2022 adalah pada jumlah partisipan expo yang lebih banyak yaitu sejumlah 132 booth, melampaui penyelenggaraan CMSE 2021 sebanyak 105 booth

"Klaster expo terbesar adalah dari klaster perusahaan efek dan manajer investasi, masing-masing sebanyak 30 dan 32 booth," ujarnya.

Baca Juga: Jumlah Investor Pasar Modal Mendekati 10 Juta

CMSE 2022 menghadirkan pula klaster karier, khusus untuk pengunjung yang ingin berkarier di pasar modal Indonesia. Hal ini sesuai dengan target pengunjung CMSE 2022, yaitu Gen Z dan Milenial. Pengunjung CMSE 2022 dapat juga mengikuti berbagai seminar dan talk show.

"Penyelenggaraan CMSE 2022 diharapkan dapat mendorong peningkatan jumlah dan aktivitas pelaku pasar modal, sehingga pasar modal dalam negeri senantiasa tumbuh dan berkembang serta semakin berperan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia," pungkasnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: