Sudah Jadi Capres NasDem, Kini Pamit dari Jabatan, Anies Baswedan: Mari Sambut Babak Berikutnya!
Masa jabatan Anies Baswedan dan Ahmad Riza Patria telah berakhir di DKI Jakarta. Namun sepertinya hal tersebut bukan berarti dirinya akan berhenti mengabdi untuk negara.
Dirinya dengan tegas mengajak masyarakat untuk menyambut babak baru yang akan terjadi di kemudian hari.
Baca Juga: Anies Baswedan Berpamitan, Pendukung Jokowi dan Ahok Kegirangan: Pribumi Kembali Berkuasa!
"Satu babak berakhir, mari sambut babak berikutnya," kata Anies Baswedan.
Ia kemudian menyampaikan isu soal keadilan sosial yang tidak hanya untuk Jakarta tapi berkelanjutan.
"Kerja keadilan sosial adalah kerja yang terus- menerus karena kerja untuk Indonesia tidak akan pernah berhenti di tempat ini," katanya.
Anies juga menyebutkan, tidak akan bicara panjang karena karya di Jakarta menjadi bukti kinerja Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI yang dia pimpin selama lima tahun.
Anies Baswedan menegaskan, biarkan karya itu menjadi bukti nyata dan tak perlu dikatakan dalam pidato ini.
Baca Juga: Jangan Harap Jadi Next Jokowi, Anies Baswedan Dinilai Tak Bisa Tepati Janji: Bukan Nyinyir, Fakta!
"Lihatlah kenyataan yang ada di Jakarta," katanya dengan nada lantang.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar