Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kuartal Ketiga 2022, Laba Bersih BCA Meroket Signifikan Jadi Rp29 Triliun

Kuartal Ketiga 2022, Laba Bersih BCA Meroket Signifikan Jadi Rp29 Triliun Kredit Foto: Lestari Ningsih
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) meraih pertumbuhan positif kinerja keuangan pada kuartal ketiga tahun ini. Laba bersih BCA meroket 24,8% menjadi Rp29 triliun per September 2022. Kinerja kredit yang tumbuh positif menopang capaian positif BCA selama sembilan bulan pertama tahun ini. 

Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja, mengungkapkan bahwa seluruh segmen kredit mengalami pertumbuhan. Total kredit BCA mengalami kenaikan sebesar 12,6% secara tahun ke tahun.

Baca Juga: Lo Kheng Hong Bongkar Cerita Hidupnya Bersama Saham BUMI: Pengalaman Paling Buruk, Mereka Menertawakan Saya!

"Capaian itu didukung oleh pelaksanaan dua kali expo di tahun ini. Kami menerima total aplikasi KPR dan KKB senilai Rp30 triliun," pungkas Jahja dalam paparannya pada Kamis, 20 Oktober 2022.

Jahja menambahkan, kredit korporasi meningkat 13,4% you menjadi Rp306,1 triliun per September 2022. Kredit komersial dan UKM naik 12,6% yoy menjadi Rp203,5 triliun. Sementara itu, KPR tumbuh 10,4% yoy menjadi Rp 105,0 triliun dan KKB naik 9,2% yoy menjadi Rp43,8 triliun.

Sepanjang sembilan pertama tahun ini, saldo outstanding kartu kredit mengalami kenaikan 15,8% yoy menjadi Rp13 triliun yang membuat total portofolio kredit konsumer naik 10,4% yoy menjadi Rp165 triliun. Dengan demikian, total kredit BCA tumbuh 12,6% yoy menjadi Rp682 triliun.

Berkenaan dengan penyaluran kredit ke sektor-sektor berkelanjutan, portofolio BCA tumbuh 18,6% yoy menjadi Rp172,7 triliun per September 2022. Nilai tersebut berkontribusi sebesar 25,1% terhadap total portofolio pembiayaan BCA hingga kuartal ketiga tahun 2022.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: