Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wapres Harap Beasiswa Santri dari Baznas Bantu Entaskan Kemiskinan

Wapres Harap Beasiswa Santri dari Baznas Bantu Entaskan Kemiskinan Kredit Foto: Sekretariat Presiden
Warta Ekonomi, Jakarta -

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menekankan beasiswa santri Baznas diharapkan mampu dorong program penanggulangan kemiskinan yang digencarkan Pemerintah bersama Baznas.

Oleh karena itu, dana sosial umat Islam merupakan salah satu kekuatan pembangunan ekonomi, baik ekonomi syariah, maupun ekonomi nasional secara umum. Oleh karena itu, peran aktif pengelola zakat masyarakat seperti Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) penting bagi pemerataan pembangunan.

Dalam hal ini Wapres berharap kepada Baznas agar ke depan beasiswa bisa lebih banyak untuk para santri kelak dapat menjadi teknokrat, birokrat, dan pemimpin Indonesia, yang di antaranya adalah penerima Beasiswa Baznas.

Baca Juga: Maruf Amin Minta Promosi Fesyen Muslim Indonesia Semakin Digencarkan

"Melalui pendidikan tidak hanya saja santri yang berkrmbang,  tetapi keluarga santri juga akan terangkat secara ekonomi, bahkan juga orang sekeliling pesantren dan orang sekitarnya juga terbantu," jelas Wapres dalam keterangannya, Sabtu (22/10/2022).

Sebelumnya, Ketua Baznas Noor Achmad mengatakan, pemberian beasiswa kepada para santri merupakan bentuk pengabdian Baznas dalam menyalurkan zakat dari para mustahik (pemberi zakat).

"Baznas meski sedikit, tapi insyaAllah akan abdikan dirinya kepada santri, dengan beri beasiswa santri baznas.

Tentu [beasiswa] akan ditambah dengan muzakih dari BUMN. Nanti zakatnya diberi ke Baznas untuk tambah beasiswa," tutur Noor.

Rencananya, Baznas juga akan memberikan beasiswa kepada 300 santri yang akan melanjutkan pendidikan tinggi ke Mesir.

"Bahkan kita juga akan luncurkan 300 beasiswa mereka yang lanjut di universitas Al Azhar Mesir. Kami harap Wapres bisa luncurkan langsung di Mesir. InsyaAllah mereka yang diberi beasiswa akan menjadi kader bangsa," pungkas Noor.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Ayu Rachmaningtyas Tuti Dewanto
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: