Relawan Heran Anies Dilaporkan ke Bawaslu: Cuma Anies Calon yang Ditakuti di Pilpres 2024
"Adapun penyambutan masyarakat di berbagai daerah itu adalah penghormatan, rasa kecintaan pada Anies, serta adanya keinginan besar pada arus perubahan di pemilu presiden 2024. Selain itu, budaya ketimuran bangsa Indonesia sangat menghormati tamu yang datang berkunjung ke daerahnya," lanjutnya.
Baca Juga: Relawan Jokowi Ramai-ramai Mau Kemah di IKN, Rocky Gerung: Baguslah, Biar Anies Gak Ada yang Ganggu!
Sirajuddin menyebut pihaknya bertanya-tanya mengapa Anies dianggap melanggar aturan kampanye padahal tidak ada larangan apapun yang dikeluarkan KPU maupun Bawaslu. Karenanya, dia berharap masyarakat menyambut pemilu 2024 dengan semangat persatuan dan sportivitas.
"Mari kita adu gagasan, narasi, karya-karya yang dapat dinilai oleh masyarakat, jangan adu sentimen karena itu bisa memecah belah, sebagaimana yang terjadi dalam pilpres 2019. Kita tidak mau mengulangi kesalahan yang sama," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Puri Mei Setyaningrum