Jelang Pilpres 2024, Jokowi Tegaskan Bawaslu Tidak Boleh Santai Soal Masalah Politik Identitas dan SARA
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) diminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) agar tak ragu untuk memberikan peringatan jika adanya politik identitas, politik SARA, dan hoaks dalam pemilu 2024.
Hal ini disampaikan Jokowi pada acara Konsolidasi Nasional Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI di Hotel Bidakara, Jakarta, Sabtu (17/12/2022).
“Kita tidak bisa bersantai-santai dengan politik identitas, politisasi agama, politik SARA, jangan berikan ruang apapun kepada ini. Ini sangat berbahaya sekali. Ini bisa menjadi peluang pihak lain untuk memecah belah keutuhan negara kita, keutuhan kita sebagai sebuah bangsa,” kata Jokowi, dikutip pada Ahad (18/12/2022).
Baca Juga: Karena Kasihan Surya Paloh Deklarasikan Anies, Ruhut Sitompul: Pendukungnya Buat Dia Hancur!
Jokowi pun menyambut baik rencana Ketua Bawaslu Rahmat Bagja yang akan meningkatkan pengawasan pemilu di media sosial.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty