NasDem Kabarnya Siapkan Tempat Spesial Buat Andika Perkasa, Anak Buah AHY: Belum Pernah Dengar Namanya...
Partai NasDem kini diketahui melirik Eks Panglima TNI Andika Perkasa untuk merapat ke barisannya, bahkan disebut-sebut partai asuhan Surya Paloh itu sudah menyiapkan tempat spesial.
Seperti diketahui, beberapa waktu ke belakang, nama Andika Perkasa kerap mendapat perhatian dan elektabilitas tinggi sebagai calon wakil presiden (cawapres). Ia juga dinilai cocok mendampingi bakal capres Partai NasDem, Anies Baswedan.
Menanggapi hal tersebut, Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menyebut bahwa tak ada larangan bagi partai koalisi untuk menyuarakan atau mengusulkan sosok cawapres mereka.
Herzaky menyampaikan bahwa nama Andika Perkasa belum pernah muncul di pembahasan Koalisi Perubahan Indonesia yang terdiri dari Partai NasDem, Demokrat dan PKS.
"Sejauh ini kami belum mendengar nama mantan Panglima TNI dibahas di Koalisi Perubahan sebagai cawapres," ungkap Herzaky dikutip Suara.com dari tayangan tvOne, Sabtu (24/12/2022).
Baca Juga: Anies Sudah Kuat Tanpa AHY, Pengamat Justru Singgung Potensi Andika: Lebih Menguntungkan!
Koalisi Perubahan saat ini dikabarkan masih memprioritaskan kriteria pasangan dalam membahas capres dan cawapres.
"Untuk urusan capres cawapres Koalisi Perubahan saat ini kami masih fokus kepada kriteria. Nah mengenai kriteria ini, kami yakin mitra-mitra koalisi lainnya sebagaimana halnya kami akan mengedepankan prinsip realistis dan rasional," tutur Herzaky.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ayu Almas