Lolos Jadi Peserta Pemilu, Partai Ummat Bakal Beri Dukungan ke Anies Baswedan? Pasukan Amien Rais: Terlalu Pagi...
Lolos menjadi peserta Pemilu setelah melalui verifikasi ulang, Partai Ummat langsung tancap gas agar bisa maksimal di 2024.
Meski akan terus melakukan persiapan yang diperlukan, Ketua Umum Partai Ummat Ridho Rahmadi mengungkapkan partainya tak mau buru-buru soal dukungan Capres ke kandidat tertentu.
“Sebagaimana yang disampaikan Pak Amien Rais kemarin, to early to tell, terlalu pagi terlalu dini untuk mengatakan siapa yang kita dukung,” jelas Ridho dalam acara Tasyakuran Partai Ummat, sebagaimana disiarkan daring lewat kanal Youtube Partai Ummat, Selasa (3/1/23).
Alih-alih mengungkapkan dukungan ke nama-nama tertentu, menantu Amien Rais tersebut menegaskan ada hal penting lainnya yang perlu dilakukan.
Hal tersebut adalah mengajak masyarakat untuk mendiskusikan terlebih dahulu kriteria capres yang dibutuhkan Indonesia.
“Mari seluruh kader Partai Ummat kita ajak segenap masyarakat untuk mendidskusikan terlebih dahulu kriteria capres ketimbang nama-nama,” ujarnya.
Sebagai gambaran pentingnya mendiskusikan kriteria dibandingkan nama-nama, Ridho mengungkit tugas seorang pilot dan masinis yang harus punya kualifikasi tertentu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement