Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Hingga November 2022, 83.280 Desa Telah Menikmati Listrik PLN

Hingga November 2022, 83.280 Desa Telah Menikmati Listrik PLN Kredit Foto: PLN
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT PLN (Persero) mengklaim berhasil meningkatkan rasio desa berlistrik menjadi 99,78 persen sampai November 2022 dengan total jumlah desa yang telah dilistriki sebanyak 83.280. 

Adapun jumlah desa berlistrik ini terus mengalami peningkatan dari tahun-tahun sebelumnya, di tahun 2021 rasio desa berlistrik sebesar 99,65 persen dengan jumlah 83.148 desa, dan tahun 2020 sebesar 99,56 persen dengan jumlah 83.072 desa.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan berkat dukungan dari pemerintah, PLN berhasil melistriki 83.280 desa hingga November 2022.

Baca Juga: Posko Nataru Sektor ESDM Berakhir, BPH Migas: Ketersediaan Energi Aman dan Terkendali

"Dari jumlah tersebut, 75.936 merupakan listrik dari PLN, 4.404 listrik mandiri, dan 2.940 berasal dari lampu tenaga surya hemat energi (LTSHE)," ujar Darmawan dalam keterangan tertulis yang diterima, Kamis (5/1/2023).

Darmawan berkomitmen, PLN akan terus mendukung upaya pemerintah untuk meningkatkan rasio elektrifikasi agar seluruh masyarakat dapat mengakses listrik. Komitmen ini juga sejalan dengan upaya PLN untuk mewujudkan energi berkeadilan. 

"Saudara-saudara kita yang berada di daerah terpencil berhak menikmati energi listrik. Untuk itulah PLN, atas arahan dan dukungan pemerintah, mendapatkan mandat ini. Hal tersebut sebagai langkah untuk mewujudkan sila ke lima pancasila yakni keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," ujarnya. 

Sebagai informasi, per November 2022 total desa di Pulau Sumatra yang sudah menikmati listrik adalah 25.403 dari jumlah tersebut, 25.278 merupakan listrik dari PLN, 113 listrik mandiri dan 12 berasal dari LTSHE. 

Sementara itu untuk pulau Jawa, Madura, dan Bali, total desa yang sudah menikmati listrik adalah 25.993 dengan rincian listrik dari PLN sebanyak 25.984 desa, listrik mandiri 6 desa dan LTSHE 3 desa.

“Untuk daerah Nusa Tenggara, saat ini total desa yang sudah berlistrik adalah 4.503. Dari jumlah tersebut, 4.231 Desa menerima listrik yang berasal dari PLN, 221 dari listrik mandiri dan 51 sisanya berasal dari LTSHE. Kemudian di Kalimantan sebanyak 7.229 desa sudah menikmati listrik dengan rincian 5.993 dari PLN, 1.128 listrik mandiri dan 148 desa berasal dari LTSHE,” ujarnya. 

Selanjutnya untuk di Sulawesi, total desa yang sudah menikmati listrik adalah 10.567. Listrik yang berasal dari PLN sudah mengaliri 10.204 desa, sedangkan listrik mandiri ada 284 desa, dan 79 sisanya berasal dari LTSHE.  

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Djati Waluyo
Editor: Rosmayanti

Advertisement

Bagikan Artikel: