Sandiaga Uno Ngaku Tak Diundang Buat Hadiri Acara Gerindra, Anak Buah Prabowo: Ya Itu Wajar...
“Kalau yang ngomong Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) atau Pengurus Anak Cabang (PAC), ‘oh saya nggak diundang’ ya itu wajar,” tegas Dasco.
Sebelumnya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno buka suara tak menghadiri peresmian Kantor Bappilu Gerindra. Sebab, dirinya tak mendapat undangan kegiatan tersebut.
“Apabila diundang saya datang. Di Jogjakarta saja saya datang, apalagi di Jakarta,” ucap Sandiaga di Jogjakarta, Minggu (8/1).
Namun, Sandiaga justru hadir dalam acara peringatan hari lahir (Harlah) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Stadion Kridosono, Jogjakarta, Minggu (8/1).
Tak dipungkiri, kehadiran Sandiaga ke setiap acara PPP tengah menuai sorotan, sebab dirinya merupakan kader dan juga pengurus Partai Gerindra.
Mantan Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta itu juga kerap disinggung akan pindah ke PPP.
Baca Juga: Sandiaga Uno Sediakan Karpet Merah Sambut Turis Tiongkok
Bahkan, dirinya sudah menyatakan siap maju menjadi calon presiden (capres) 2024 meski Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sudah menyatakan diri untuk maju sebagai capres.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement