Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Luhut Lagi Luhut Terus... Pertemuan dengan Surya Paloh Terungkap, Refly Harun Sebut Sirkulasi Elite Selalu Melibatkan Luhut, Ada Apa?

Luhut Lagi Luhut Terus... Pertemuan dengan Surya Paloh Terungkap, Refly Harun Sebut Sirkulasi Elite Selalu Melibatkan Luhut, Ada Apa? Kredit Foto: Instagram/Luhut Binsar Pandjaitan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pertemuan antara Ketua Umum NasDem Surya Paloh dan Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mencuri perhatian publik. Hal ini karena pertemuan berlangsung di tengah isu NasDem yang akan ditendang Jokowi imbas mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden.

Mengenai hal ini, Pakar Hukum Tata Negara dan Pengamat Politik Refly Harun mengungkapkan, ada anggapan bahwa Luhut akan selalu hadir dalam setiap masalah yang terjadi di kalangan elite di Indonesia.

“Setiap sirkulasi elite di negeri ini konon selalu melibatkan Luhut Binsar Pandjaitan,” jelas Refly melalui kanal Youtube miliknya, dikutip Rabu (18/1/23).

Baca Juga: Fahri Hamzah Cs Mau Nyapres Plus Sindir Anies Baswedan, Refly Harun 'Ngakak Tipis-tipis': Mereka Itu Tidak Punya...

Sebelumnya, Luhut juga dikenal sebagai “Menteri Segala Urusan” mengingat banyaknya jabatan atau posisi yang diberikan oleh Jokowi kepadanya, bahkan beberapa dianggap tak ada kaitannya dengan bidang kementerian yang Luhut pegang.

Kiprah Luhut di kalangan elite ini menurut Refly bukan hanya untuk Golkar saja yang merupakan Partai yang Luhut berada di dalamnya.

Baca Juga: Telak! Jokowi 'Dihajar' Habis-habisan oleh Megawati saat Pidato HUT PDIP, Rocky Gerung Soroti Wajah Jokowi: Saya Lihat Dia Menunggu...

“Bahkan lintas partai, tidak hanya untu Golkar saja, dan itu sudah jadi rahasia umum,” ujarnya.

Terkait isi pertemuan Surya Paloh dan Luhut, Refly menduga tak jauh dari pembahasan mengenai Pilpres di mana NasDem ambil langkah berani dan soal Resshuffle.

Refly juga menduga bisa saja NasDem dengan memilih Anies tidak akan ditendang dari kabinet, tetapi ada syarat-syarat tertentu dari Luhut atau pemerintah kepada Surya Paloh.

“Bisa jadi dengan pertemuan ini, menteri-menteri NasDem tidak direshuffle. Tapi dalam politik tidak ada no free lunch (Tidak ada makan siang gratis),” jelasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto

Advertisement

Bagikan Artikel: