Kunjungan ke Sekber Gerindra-PKB Cuma Cek Toko Sebelah, NasDem Bantah Isu 'Tendang' Anies: Moralitas Kami Sudah Jelas!
Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya membantah isu yang menyebut kunjungan partainya ke sekretariat bersama Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk menyingkirkan Anies Baswedan.
Sebelumnya, banyak pihak berspekulasi bahwa NasDem akan berpindah haluan dari Koalisi Perubahan yang digagas bersama PKS dan Demokrat ke perahu Koalisi Indonesia Raya bersama Gerindra dan PKB karena kunjungan tersebut.
Baca Juga: NasDem Mampir ke Sekber Gerindra-PKB, Duet Anies Baswedan dan Prabowo Subianto Bakal Terwujud?
"Silaturahmi ke Sekber Kebangkitan Indonesia Raya tadi adalah sebuah adat baru dalam tradisi politik kita yang selama ini kalau berbeda pilihan terus dipandang bermusuhan," ucap Willy dalam program Kabar Petang di kanal YouTube tvOneNews, dikutip pada Kamis (26/1/2023).
"NasDem tadi bersilaturahmi untuk menunjukkan bagaimana memberikan selamat, bagaimana sudah terbentuknya koalisi," sambungnya.
Bahkan Willy sempat berkelakar pihaknya tengah melihat "toko sebelah", merujuk pada partainya yang juga tengah menjajaki pembentukan koalisi dengan PKS dan Partai Demokrat.
"Jadi itu proses untuk mengapresiasi sekaligus beranjangsana, beranjangsini, untuk kemudian cek toko sebelah," ungkap Willy.
"Bagaimana proses pembentukan koalisi, yang kami harus perlu belajar lebih banyak, kenapa begitu gampang, lalu membuat sekber, proses itu yang harus kita berikan apresiasi satu sama lainnya," imbuhnya.
Meski demikian, Willy kembali menegaskan bahwa partainya tetap fokus untuk mengusung Anies sebagaimana dideklarasikan 3 Oktober 2022 lalu.
"Tetap kita fokus. Pak Surya selalu berkata, 'Sekali layar terkembang, surut kita berpantang'. Moralitas kami sudah jelas, yaitu mendeklarasikan Mas Anies Baswedan sebagai calon presiden, tentu itu objektif kami bagaimana Mas Anies bisa mendaftarkan diri di KPU dan disahkan sebagai calon presiden," tutur Willy.
Baca Juga: NasDem Kunjungi Sekber Gerindra-PKB, Langsung Banjir Doa: Prabowo-Anies Yakin Menang!
"Bagaimana turunannya? Itu kemudian kita usaha melalui koalisi dan selama ini komunikasi kami bangun secara intensif dengan teman-teman Demokrat dan PKS," tandasnya.
Namun Willy tak menampik bahwa politik adalah hal yang dinamis. Sehingga Partai NasDem juga turut membangun komunikasi dengan partai-partai lain di luar bakal Koalisi Perubahan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait:
Advertisement