Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Temui Gibran dan Bobby, Motif Asli Prabowo Dibongkar Rocky Gerung: Dia Tahu Pak Jokowi Kirim Sinyal Dukungan Palsu, Makanya...

Temui Gibran dan Bobby, Motif Asli Prabowo Dibongkar Rocky Gerung: Dia Tahu Pak Jokowi Kirim Sinyal Dukungan Palsu, Makanya... Kredit Foto: Instagram Rocky Gerung Official
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat politik Rocky Gerung menyoroti pertemuan antara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan keluarga inti Presiden Joko Widodo (Jokowi), yakni Gibran Rakabuming dan Bobby Nasution.

Ia menyebut pertemuan itu merupakan sinyal bahwa Prabowo meragukan dukungan yang diberikan Jokowi kepada dirinya yang bakal mencalonkan diri sebagai presiden di Pilpres 2024.

Baca Juga: Lakukan Kunjungan ke Anak dan Menantu Presiden, Pengamat Sebut Prabowo Bakal Dapat Dukungan dari Keluarga Jokowi

Rocky Gerung lantas mengungkapkan Probowo ingin mendapatkan konfirmasi terkait dukungan Jokowi kepada Gibran maupun Bobby.

"Itu berarti Pak Prabowo tahu bahwa Pak Jokowi kirim sinyal palsu sehingga supaya dapat real dia semacam re-konfirmasi pada Gibran, re-konfirmasi pada Bobby yang adalah anak-anak atau putra-putra Pak Jokowi," kata Rocky seperti dikutip melalui tayangan kanal YouTube Rocky Gerung Official pada Senin (30/1/2023).

Baca Juga: Jasanya Besar, Anak Buah Prabowo Tetiba Blak-blakan: Kemungkinan Jokowi Dukung Anies di Pilpres 2024

Pada kesempatan ini, Rocky Gerung juga menilai bahwa Prabowo tak memiliki kepercayaan diri untuk maju dalam kontestasi mendatang.

"Ini yang menunjukkan kalau kita bikin analisa artinya Pak Prabowo nggak percaya diri itu atau bahkan meragukan dukungan Pak Jokowi," terang Rocky.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Advertisement

Bagikan Artikel: