Airlangga Hartarto dan Ambisinya Agar Golkar Rangking Pertama dalam Pemilu 2024
Airlangga menginstruksikan pengurus DPD Golkar membuat program yang bisa menarik kedua generasi tersebut untuk memilih Partai Golkar.
“Saya meminta kepada seluruh ketua DPD yang hadir di sini dan secara khusus kepada fungsionaris yang ada di Bali, Nusa Tenggara untuk bisa bekerja sama dan masuk kepada generasi Z dan generasi milenial,” katanya.
Airlangga mengatakan partainya mampu meraih 20 persen suara pada Pemilihan Legislatif 2024 dan 51 persen pada Pemilihan Presiden 2024.
Baca Juga: Willy Aditya Bela Surya Paloh, Sebut Sowannya ke Golkar Adalah Upaya Menjaga Demokrasi Indonesia
"Tidak boleh puas dengan memegang 20 persen (suara), tetapi untuk menang pilpres harus didorong targetnya menjadi 51 persen. Itu tugas penggalangan kelompok masyarakat, tugas memperbesar koalisi,” kata Airlangga Hartarto.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty
Tag Terkait:
Advertisement