Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

'Nggak Terima' Esemka Kebanggaan Jokowi Disebut Full Buatan China, Rocky Gerang Blak-blakan: Angin Ban Mobilnya Asli Indonesia!

'Nggak Terima' Esemka Kebanggaan Jokowi Disebut Full Buatan China, Rocky Gerang Blak-blakan: Angin Ban Mobilnya Asli Indonesia! Kredit Foto: Tangkapan Layar/Youtube Rocky Gerung Official
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengamat Politik dan Akademisi Rocky Gerung menyoroti kemunculan Mobil Esemka yang lekat dengan Presiden Jokowi. Esemka diketahui akan ikut pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 pada 16-26 Februari nanti dan dikabarkan akan mengeluarkan jenis mobil listrik

Rocky blak-blakan ragu bahwa Mobil Esemka ini khususnya yang listrik adalah mobil asli buatan Indonesia.

“Ini perusahaan China yang beroperasi di Indonesia, bawa semua peralatan dirakit di sini, ya sudah selesai kan itu,” ujar Rocky di kanal Youtube Rocky Gerung Official yang juga bersama Hersubeno Arief dari Forum News Network (FNN), dikutip Senin (6/2/23).

Baca Juga: Sukses Buat Jokowi Terkesan Tak Berdaya Soal Reshuffle dan Penuhi Dukungan untuk Anies Baswedan, Strategi Surya Paloh Sukses Besar!

Hal ini diperkuat dengan klaim varian jenis mobil listrik yang mana menurut Rocky sulit ditemukan atau dibuat item-nya di Indonesia.

Dengan satire khasnya, Rocky blak-blakan sebut ada satu yang asli dari Indonesia dan bukan dari China. Menurutnya, satu-satunya yang asli dari Indonesia mengenai kemunculan terbaru Esemka ini adalah angin ban mobil tersebut sendiri.

Baca Juga: Surya Paloh Dipanggil ke Istana, Analisis Rocky Gerung Nggak Main-main: Jokowi Harus Terima Fakta Anies Baswedan Itu...

“Itu kemudian dijadikan simbol Indonesia memperoduksi mobil listrik, sekarang di mana pabrik batrenya? Di mana pabrik besinya? Pasti di China, jadi Indonesia produksi apa? Ada yang diproduksi di Indonesia yaitu angin ban-nya itu,” jelas Rocky.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto

Advertisement

Bagikan Artikel: