Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

JK Dianggap Sedang Persiapkan Pasukan Khusus untuk Pemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024

JK Dianggap Sedang Persiapkan Pasukan Khusus untuk Pemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024 Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pakar hukum tata negara Refly Harun mengatakan Jusuf Kalla atau JK sedang menyiapkan pasukan khusus untuk pemenangan Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.

Ini diungkapnya usai membeberkan hubungan dekat mantan wakil presiden Indonesia itu dengan bakal calon presiden dari koalisi perubahan Anies Baswedan.

Hubungan dekat JK dan Anies Baswedan sudah seperti mertua dan menantu, meskipun ini hanya sekedar kiasan untuk memperagakan kedekatan yang terjalin antara keduanya.

"Memang seorang Anies Baswedan itu sangat dekat dengan JK, ini sudah menjadi rahasia umum, dan bisa dibilang hubungannya adalah dengan katakanlah menantu, bukan menantunya," ucap Refly Harun.

Baca Juga: Pengamat Sebut Jurus PKS Ajak Golkar Merapat Dukung Anies Baswedan Nggak Bakal Mempan: Iman Politik...

"Jadi Aksa Mahmud itu adalah kalau tidak salah dia ipar JK atau apa hubungannya, dan kita tahu Aksa Mahmud punya anak namanya Erwin Aksa, jadi itu barangkali akan juga berpengaruh," sambungnya dikutip dari YouTube Refly Harun, Selasa (7/2).

Kemudian Refly Harun menilai bahwa hubungan antara JK dengan mantan Gubernur DKI Jakarta itu mempunyai chemistry, bisa dibandingkan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty

Advertisement

Bagikan Artikel: