Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tak Incar Kursi Jokowi, Arah Ridwan Kamil Justru Jadi Next Anies: Pilihan Realistis, Ternyata Bagus!

Tak Incar Kursi Jokowi, Arah Ridwan Kamil Justru Jadi Next Anies: Pilihan Realistis, Ternyata Bagus! Kredit Foto: Twitter/Airlangga Hartarto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil buka suara terkait langkah politiknya jelang pesta demokrasi yang berlangsung pada tahun 2024.

Dirinya mengatakan tidak akan menjadi penerus dari Joko Widodo alias Jokowi, justru melihat adanya tiga peluang paling realistis saat ini.

Baca Juga: Ikut Rebutan Kursi Jokowi atau Jadi Next Anies, Peluang Ridwan Kamil Disorot Habis

Tiga peluang tersebut yakni menjadi gubernur kembali di Jawa Barat, maju menjadi gubernur di DKI Jakarta dan yang terakhir adalah pensiun.

"Pilihan realistis perhari ini adalah gubernur Jabar lebih meyakinkan karena survei bagus. Tapi DKI juga ternyata bagus. Tapi tak akan saya putuskan sekarang," ujar Emil, Ahad (12/2/2023).

Emil mengatakan, ia belum bisa memutuskan karena sejak berpartai, ia harus memutuskan mana yang lebih strategis. "Atau pensiun mungkin saja kalau rakyat tak menginginkan," katanya.

Menurut Emil, setelah masuk Golkar, partai berlambang pohon beringin ini sudah mencalonkan Airlangga Hartarto sebagai calon presiden.

Baca Juga: Manuver Maju Jadi Next Anies Dibayangi Isu Dinasti, Gibran bin Jokowi: Tak Ada Kewajiban Milih Saya!

"Saya berada disitu taat, fatsun mendukung keputusan partai," katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Advertisement

Bagikan Artikel: