Prabowo Subianto Bertemu Khofifah Indar Parawansa, Cak Imin Bakal Ditinggal Soal Cawapres? Orang PKB Ogah Pusing: Kami Tidak Khawatir!
Sebelumnya, Prabowo bertemu Khofifah di Kota Surabaya pada Senin (13/2) malam. Ketika ditanyai wartawan, Prabowo enggan menjawab secara tegas apakah pertemuan tersebut berkaitan dengan Pilpres 2024.
Analis Politik dan Direktur Eksekutif Aljabar Strategic, Arifki Chaniago, menilai pertemuan tersebut merupakan upaya Prabowo membujuk Khofifah agar mau menjadi cawapres pendampingnya pada Pilpres 2024. Hal ini menjadi sinyal buruk bagi Muhaimin, yang sejak awal punya harapan menjadi Cawapres dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya.
Baca Juga: Terbongkar! Tanpa Sandiaga Uno Salat Istikharah, Utang Anies Baswedan yang Diributkan Sudah Lunas
"Pertemuan kedua Prabowo dengan Khofifah ini sinyal bahwa ada kemungkinan terjadi duet Prabowo-Khofifah di Pilpres 2024. Sepertinya Prabowo bakal membatalkan rencana duet Prabowo-Cak Imin di Pilpres 2024," kata Arifki, Selasa (14/2/2023).
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Bayu Muhardianto
Tag Terkait:
Advertisement