Ingat Kebenaran Masalah Pinjaman Sandiaga, Sinyal Utang Warnai Manuver Anies Baswedan: Tetap Waspada
Politikus PDI Perjuangan, Ruhut Sitompul menyoroti manuver jalan-jalan yang dilakukan oleh Anies Baswedan jelang Pilpres 2024.
Dirinya meminta langkah dari mantan menteri pendidikan tersebut untuk terus diwaspadai oleh masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Efek Megawati Kritik Ibu-ibu Getol Ikuti Pengajian, Elite NU Turun Tangan: Dikira Hanya Tadarusan...
Hal tersebut tak terlepas dari kontroversi baru-baru ini dari sosok bakal calon presiden tersebut soal pinjaman dari Sandiaga Uno.
Anies diketahui mendapatkan suntikan dana dalam usahanya mendapatkan kursi nomor satu di DKI Jakarta pada tahun 2017.
Ruhut menaruh curiga pada hal tersebut dan mengatakan bahwa hal ini bisa menjadi sinyal potensi utang dalam manuver mantan gubernur itu keliling Indonesia.
"Mari kita rakyat Indonesia tercinta tetap waspada, faktanya juga waktu di DKI penuh dengan utang," kata Ruhut seperti dikutip Suara.com, Senin (27/2/2023).
Sebelumnya, saat diundang dalam podcast bersama Merry Riana belum lama ini, Anies memberikan klarifikasi atas dana kampanye Rp 50 miliar yang membuat geger.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait:
Advertisement