Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Lanjutkan Program Jokowi, Pengamat: Airlangga Tepat Pimpin Indonesia 2024

Lanjutkan Program Jokowi, Pengamat:  Airlangga Tepat Pimpin Indonesia 2024 Menko Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. | Kredit Foto: Kemenko Bidang Perekonomian

Sementara itu, Pengamat Politik dari Universitas Trunojoyo Madura, Surokim mengatakan unggulnya nama Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto sebagai presiden  2024 pilihan masyarakat dari hasil survei Jaringan Jurnalis Indonesia (JJI) merupakan bentuk keinginan masyarakat untuk perubahan dan melanjutkan program Jokowi. 

"Ya unggulnya Airlangga Hartarto sebagai Presiden 2024 pilihan masyarakat adalah bentuk keinginan masyarakat untuk perubahan, dan melanjutkan program Jokowi, " kata Surokim kepada wartawan, Sabtu (4/3/2023). 

Surokim menyebutkan bahwa saat ini masyarakat di Jawa tidak lagi melihat sosok capres dari suku, tetapi lebih pada kerja  nyata. Ini yang terjadi pada  Airlangga yang telah membuktikan kinerjanya sebagai Menko perekonomian. 

"Masyarakat di Jawa tidak lagi melihat sosok calon pemimpin dari suku, tetapi melihat dari kinerjanya yang nyata seperti yang dilakukan Airlangga sebagai Menko Perekonomian, " ujarnya. 

Tak hanya itu, dia juga menjelaskan bahwa Airlangga membawa perekonomian Indonesia jauh lebih baik lagi sehingga peluang Airlangga untuk melanjutkan program Jokowi akan terlaksana jika menjadi presiden 2024

"Airlangga mampu membawa perekonomian Indonesia jauh lebih baik dan untuk melanjutkan program Jokowi akan terlaksana jika menjadi presiden 2024," ucapnya. 

Unggulnya Airlangga ini menjadi moment Golkar lebih semangat lagi dalam menangkan Airlangga sebagai Presiden 2024.

"Unggulnya Airlangga ini moment Golkar untuk lebih semangat lagi dalam menangkan Airlangga jadi Presiden 2024," bebernya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: